- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Medco Energi (MEDC) Bagi-bagi Dividen Interim USD25 Juta, Cek Jadwal Lengkapnya!
PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) akan membagikan dividen interim kepada para pemegang sahamnya. Keputusan itu diambil sebagai bentuk tindak lanjut atas kesepakatan Dewan Komisaris dan Direksi pada 17 November lalu.
Melansir dari keterbukaan informasi BEI, Manajemen MEDC menyetujui pembagian dividen sebesar Rp15 per saham atau maksimum sampai USD25 juta sebelum berakhirnya tahun buku 2023. Adapun dana untuk pembagian dividen berasal dari laba bersih perseroan dalam periode 9 bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2023.
Baca Juga: Laba Melonjak, PT Trisula Internasional (TRIS) Bagikan Dividen Rp8,6 Miliar, Cek Jadwalnya
Nantinya, dividen tersebut bisa diperoleh oleh para pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan (Recording Date) pada tanggal 1 Desember 2023 sampai pukul 16.00 WIB.
Baca Juga: Dukung UMKM Go Global, Pegadaian Sabet Penghargaan di Ajang Harvesting Ceremony
Adapun jadwal pembagian dividen interim PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC), yaitu:
- Cum Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi: 29 November 2023
- Ex Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi: 30 November 2023
- Pengumuman Nilai Tukar Dollar AS ke Rupiah: 30 November 2023
- Cum Dividen di Pasar Tunai: 1 Desember 2023
- Batas Akhir Recording Date: 1 Desember 2023
- Ex Dividen di Pasar Tunai: 4 Desember 2023
- Pembagian Dividen Interim: 15 Desember 2023
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri
Advertisement