Kritik Soal Papua Barat Masih Sulit Akses Pendidikan, Anies: Ternyata Jauh dari Memuaskan...
Calon Presiden Koalisi Perubahan, Anies Baswedan buka suara terkait dengan mahalnya biaya pendidikan yang ada di Papua Barat.
Hal ini disampaikannya setelah mendengar aspirasi hingga keluhan dari masyarakat terkait yang mana kesulitan dalam mendapatkan akses pendidikan yang layak untuk keluarga.
Baca Juga: Isu Penurunan Videotron Aniesbubble, Anies: Kalau Tidak Menghormati, Tak Siap Berdemokrasi
"Tadi saya bertemu dengan Ibu-ibu dan anak-anaknya. Ini kan hari sekolah, tapi mereka tidak sekolah. Keluhannya karena biayanya mahal," ujar Anies pada wartawan di Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Jempur, Sorong, Selasa (16/1).
Mendengar hal itu, Anies lantas bertanya apakah anak itu bersekolah di sekolah swasta atau negeri dan dijawabnya di sekolah negeri.
"Ini fenomena yang harus diselesaikan. Jadi walaupun sering kali kita mengatakan 'oh kami puas' tapi begitu dicek, bagaimana kondisi pendidikan, kesehatan, ternyata jauh dari memuaskan," tuturnya.
Anies mengatakan, pemerintah seharusnya melihat fenomena ini sebagai sebuah seruan untuk bangun dan turun melihat kenyataan kondisi pendidikan di Indonesia.
Baca Juga: Videotron di Bekasi Mendadak Diberhentikan, Begini Respons Anies Baswedan!
"Jadi antara puas pada pribadi orang dengan puas pada kegiatan pemerintahan berbeda. Kenyataannya ada permasalahan pendidikan yang cukup fatal, bagaimana anak-anak tidak berada di sekolah karena biaya yang mahal. Kami berkomitmen tentang biaya akses pendidikan yang berkualitas," pungkas Anies.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement