Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jaga Kesehatan Pegawai, Jasa Marga Raih Best Corporate Employee Health Investment 2023

Jaga Kesehatan Pegawai, Jasa Marga Raih Best Corporate Employee Health Investment 2023 Kredit Foto: Jasa Marga
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali membuktikan komitmennya dalam memenuhi standar kesehatan karyawan dengan mendapatkan penghargaan dari Best Corporate Employee Health Investment 2023

President Director PT Marga Trans Nusantara Oemi Vierta Moerdika mengatakan pihaknya terus berupaya untuk memenuhi standar kesehatan karyawan perusahaan, khususnya dalam rangka mencegah bahaya penyakit Kanker Serviks melalui kegiatan pemberian Vaksin Human Papillomavirus (HPV).

Baca Juga: Laba Bersih Jasa Marga Melesat Hingga Mencapai 147%

"Kami percaya bahwa investasi dalam kesehatan karyawan bukan hanya tanggung jawab etis, tetapi juga investasi jangka panjang dalam produktivitas dan keberlanjutan perusahaan,” ujarnya dilansir Sabtu (9/3)

Jasa Marga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pemegang kepentingan atas kerjasama dan dukungan yang diberikan kepada perusahaan serta menyediakan akses yang mudah bagi karyawan untuk melakukan vaksinasi HPV.

Adapun Best Corporate Employee Health Investment 2023 hadir dengan  mengusung tema “Vaccinate to Elevate: Strengthening our Team, Safeguarding our Future”, acara ini diadakan sebagai pertemuan bagi perusahaan-perusahaan yang berprestasi di bidang kesehatan karyawan.

Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap badan usaha milik negara (BUMN) yang memiliki peran efektif dalam mengupayakan perlindungan dan penanganan kesehatan karyawan perusahaan, salah satunya adalah Jasa Marga.

Pemberian vaksin HPV kepada karyawan yang dilakukan oleh Jasa Marga, memiliki dampak dan manfaat yang positif dalam mencegah penyakit serius, meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan karyawan, serta memperkuat hubungan antara perusahaan dengan karyawan dan masyarakat luas.

Vaksin HPV efektif dalam mencegah infeksi virus HPV yang merupakan penyebab utama kanker serviks. Dengan demikian, pemberian vaksin ini dapat mengurangi risiko kanker serviks khususnya bagi karyawan perempuan di lingkungan Jasa Marga Group.

Baca Juga: Lomba Taman Ruas Jalan Tol Warnai Ulang Tahun Jasa Marga ke-46

Tindakan proaktif dalam menyediakan vaksin HPV kepada karyawan ini secara tidak langsung juga dapat meningkatkan citra perusahaan di mata masyarakat dan stakeholder lainnya. Hal itu juga menunjukkan bahwa Jasa Marga akan terus berkomitmen dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan karyawan, serta berkontribusi berkelanjutan untuk Negeri.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: