Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

ADB Dipuji Jokowi, Setia Jadi Mitra Pembiayaan Transisi Energi Indonesia

ADB Dipuji Jokowi, Setia Jadi Mitra Pembiayaan Transisi Energi Indonesia Kredit Foto: Kris - Biro Pers Sekretariat Presiden
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengapresiasi kemitraan yang telah berjalan selama 57 tahun antara Indonesia dan Bank Pembangunan Asia (ADB), terutama dalam mengatasi berbagai krisis termasuk pemulihan ekonomi pasca-pandemi.

Jokowi berharap kerja sama yang sudah terjalin lama ini dapat ditingkatkan khususnya dalam mendukung transisi energi di Indonesia.

Baca Juga: Jokowi Bertemu Puan di WWF ke-10, Anak Buah Megawati: Para Pemimpin Kompak Menyangkut Hal Strategis

"Kami mengapresiasi kemitraan yang telah berjalan selama 57 tahun antara Indonesia dan Bank Pembangunan Asia (ADB). Kerja sama ini perlu ditingkatkan untuk mendukung transisi energi guna mewujudkan komitemen Indonesia untuk menurunkan emisi," ujar Jokowi dalam keterangan tertulis yang diterima, Rabu (22/5/2024). 

Jokowi menegaskan, Indonesia tetap berkomitmen untuk mencapai target penurunan emisi dan melakukan proses transisi energi yang juga memerlukan dukungan negara mitra dan lembaga internasional seperti ADB.

"Saya menghargai dukungan ADB dalam proyek transisi energi di Indonesia, termasuk proyek pembangkit listrik tenaga batu bara yang dihentikan lebih awal. Saya Juga mengajak anggota ADB lainya untuk berinvestasi dalam proyek pembangunan ibu kota baru, Nusantara," ujarnya. 

Lebih lanjut, Jokowi menegaskan komitmen Indonesia untuk terus mendukung dan berkontribusi pada pengisian kembali dana pembangunan Asia, Asian Development Fund (ADF) 14, yang memiliki dampak positif bagi kawasan Asia Pasifik.

"Indonesia perlu memainkan peran yang lebih besar dalam struktur kepemimpinan ADB di masa depan," tegasnya.

Presiden Jokowi, mengingat peran strategis yang telah dan akan terus dimainkan oleh Indonesia dalam kawasan ini.

Sementara itu, Presiden ADB Masatsugu Asakawa menanggapi positif usulan dan harapan Indonesia yang disampaikan Presien Jokowi dan menegaskan akan terus mendukung Indonesia menghadapi tantangan termasuk transisi energi.

Baca Juga: Pembukaan WWF Pukau Pemimpin Dunia, Wishnutama: Terimakasih Pak Jokowi

"ADB akan terus mendukung Indonesia dalam upaya bersama menghadapi tantangan regional, termasuk transisi energi dan pembangunan infrastruktur berkelanjutan," tutur Asakawa

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Djati Waluyo
Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: