Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Viva Cosmetics Luncurkan Viva UV-Hya Bright Body Lotion untuk Kulit Cerah dan Lembut

Viva Cosmetics Luncurkan Viva UV-Hya Bright Body Lotion untuk Kulit Cerah dan Lembut Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Paparan sinar matahari yang berlebihan sering kali menjadi tantangan bagi banyak wanita, terutama di tengah lingkungan yang penuh polusi. Sinar matahari yang terik dan polusi dapat menyebabkan kulit menjadi kering, kasar, dan kehilangan kelembapan alaminya.

Untuk itu, perawatan tubuh yang multifungsi dan efektif menjadi sangat penting. Menjawab kebutuhan ini, Viva Cosmetics meluncurkan produk terbarunya, Viva UV-Hya Bright Body Lotion, yang siap menjadi pelindung instan bagi kulit Anda.

Viva UV-Hya Bright Body Lotion merupakan body lotion pertama dari Viva Cosmetics yang mengandung serum. Produk ini tidak hanya memberikan kelembapan ekstra, tetapi juga melindungi kulit dari paparan sinar UV sekaligus mencerahkan kulit secara maksimal.

Produk ini telah teruji secara dermatologis, sehingga aman digunakan tanpa risiko iritasi. Viva UV-Hya Bright Body Lotion mengandalkan kandungan utama seperti 2x UV filter, asam hialuronat, ekstrak licorice, dan bahan alami dari kekayaan alam Indonesia.

Baca Juga: Kosmetika Global Indonesia Jadi Bagian dari Orang Tua Angkat UMKM Kosmetik yang Diinisiasi oleh BPOM

Viva UV-Hya Bright Body Lotion hadir dalam empat varian unggulan, masing-masing dengan manfaat spesifik:

  • White Bengkuang: Diformulasikan dengan tambahan Sodium PCA dan ekstrak bengkuang yang membantu mencerahkan serta menghaluskan kulit kusam dan kering.
  • Happy Berry: Mengandung ekstrak mulberry yang ideal untuk kulit sangat kering, memberikan kelembutan sekaligus mencerahkan.
  • Charming Rose: Cocok untuk penggemar aroma floral, dengan ekstrak mawar yang melembapkan kulit kering dan normal, serta memberikan efek mencerahkan.
  • Healthy Avocado: Mengandung minyak alpukat yang sangat cocok untuk meremajakan kulit kering hingga kasar, sekaligus membantu kulit tampak lebih cerah.

Semua varian Viva UV-Hya Bright Body Lotion memiliki tekstur lotion yang ringan, mudah meresap, dan cepat diratakan, memberikan hasil kulit yang tampak sehat alami dengan aroma lembut yang tahan lama sepanjang hari.

Produk ini akan resmi diluncurkan pada acara Beauty Fest Asia 2024 yang digelar pada tanggal 16-18 Agustus 2024 di Bandung. Sebelumnya, Viva UV-Hya Bright Body Lotion telah diperkenalkan secara eksklusif melalui situs resmi Viva Cosmetics dan TikTok Shop VivaCosmetics pada awal Agustus 2024, dan langsung disambut antusias oleh konsumen.

Baca Juga: Dari Lapangan Golf ke Dunia Kecantikan, Inspirasi Sukses Marcella Dewi Aryanti

"Limited edition Paket Bestie Kulit Cerah yang berisi empat varian Viva UV-Hya Bright Body Lotion dalam tas cantik, ditambah satu bucket hat stylish untuk melindungi kulit, sudah sold out dalam waktu singkat," ungkap Anna Setiawati, Brand Manager Viva Cosmetics. Respons positif terhadap produk ini terlihat dari ulasan positif yang beredar di berbagai media sosial.

Komitmen Viva Cosmetics dalam menghadirkan produk perawatan tubuh juga terlihat dari kehadiran Viva Lulur Mandi yang dapat digunakan dua kali seminggu, serta Viva Body Mask yang digunakan dua minggu sekali untuk hasil kulit yang lembut, segar, dan cerah.

Sebagai salah satu penerima penghargaan Indonesia Living Legend Brand atas dedikasi lebih dari 60 tahun, Viva Cosmetics terus memperluas distribusinya melalui berbagai platform e-commerce, toko kosmetik tradisional, dan modern. Seluruh produk Viva Cosmetics dapat ditemukan melalui situs resmi, platform e-commerce, dan toko kosmetik favorit Anda.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: