Kualitas udara di Kabupaten Siak, Riau, tercatat sebagai yang terbersih di Indonesia. Polutan udara di Siak sangat minim.
Berdasarkan data terbaru Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yang dirilis pada Kamis (5/9) Pukul 06.00 WIB, Kabupaten Siak menempati urutan pertama daftar daerah dengan kualitas paling bersih di Indonesia dengan indeks kualitas udara 22.
Setelah Siak, posisi kedua Palu dengan indeks kualitas udara 29, dan Denpasar pada posisi ketiga dengan nilai 34.
“Ini bukti nyata komitmen pemerintah daerah dalam menjaga lingkungan dan terus berupaya menciptakan udara bersih bagi masyarakat,” kata Bupati Siak Alfedri kepada wartaekonomi.co.id, Sabtu (7/9) malam.
Alfedri mengaku, pihaknya akan terus berupaya meningkatkan pengelolaan lingkungan agar kualitas udara di Kabupaten Siak selalu bersih.
"Kita berharap agar semua pihak ikut terlibat menjaga lingkungan demi kualitas udara yang selalu bersih di Siak. Keberhasilan yang kita raih ini bukan hanya karena bupati-wakil bupati, tapi karena semua pihak, terutama masyarakat yang selalu menjaga lingkungan," pungkasnya.
Baca Juga: Jadi Biang Kerok Polusi Udara Jakarta, Pemerintah Ingin Suntik Mati PLTU Suralaya
Berikut daftar lengkap 10 daerah dengan kualitas udara paling bersih di Indonesia menurut KLHK:
- Siak (Riau): 22
- Palu (Sulawesi Tengah): 29
- Denpasar (Bali): 34
- Gresik (Jawa Timur): 39
- Balikpapan (Kalimantan Timur): 40
- Kendari (Sulawesi Tenggara): 42
- Banjarmasin (Kalimantan Selatan): 44
- Tanggerang (Banten): 46
- Palangkaraya (Kalimantan Tengah): 48
- Kabupaten Karawang (Jawa Barat): 49
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Sahril Ramadana
Editor: Amry Nur Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement