Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

PSI Sambangi Makam Bung Karno: Penghormatan terhadap Proklamator

PSI Sambangi Makam Bung Karno: Penghormatan terhadap Proklamator Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, berziarah ke makam Bung Karno di Blitar, Jawa Timur, pada Kamis (3/10).

Dalam kegiatan tersebut, Kaesang bersama jajaran pimpinan DPP dan DPW PSI melakukan doa dan tabur bunga sebagai bentuk penghormatan kepada Presiden Pertama RI dan Proklamator Indonesia tersebut.

Baca Juga: Bantah Gibran Dukung Yuhronur Efendi, Kaesang: Kami Semua di Lamongan Bagus!

Wakil Ketua Umum DPP PSI, Andy Budiman, menyampaikan kepada wartawan bahwa ziarah ini adalah upaya PSI untuk menghormati warisan besar Bung Karno, terutama gagasannya tentang Pancasila.

“Ini adalah bentuk penghormatan terhadap Proklamator, Presiden Pertama RI, dan pendiri bangsa yang mencetuskan gagasan mengenai Pancasila,” katanya.

Andy mengaitkan momen tersebut dengan peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang diperingati dua hari sebelumnya, menekankan pentingnya merawat semangat Bung Karno yang telah menjadi sumber persatuan dan dasar negara Indonesia.

Baca Juga: Kembali Jadi Ketua DPR RI, Ini 4 Wakil dari Puan Maharani

“Kami ingin merawat semangat Bung Karno yang pernah mengingatkan kita semua: ambil apinya, tinggalkan abunya,” ujar Andy Budiman.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: