
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menegaskan bahwa Kementerian Keuangan (Kemenkeu) harus bekerja melampaui pendekatan rutin atau business as usual. Artinya, Kemenkeu tidak bisa hanya bekerja dengan cara biasa atau standar, tetapi harus mengadopsi pendekatan yang lebih inovatif dan strategis.
Hal ini berkaitan dengan posisi Kemenkeu yang kini menjadi salah satu dari empat institusi dalam strategic diamond bersama Bappenas, Kemenpan RB, dan Kemensetneg. Keempat lembaga ini memiliki peran penting dan bertanggung jawab langsung kepada Presiden untuk mendukung implementasi kebijakan strategis nasional.
Baca Juga: Sri Mulyani Buka Suara Soal Masalah Coretax, Begini Penjelasannya
"Dengan posisi yang semakin strategis, Kemenkeu harus bekerja beyond business as usual," ungkap Sri Mulyani, dikutip dari unggahan di akun Instagram @smindrawati, Sabtu (18/1/2025).
Untuk mendukung langkah ini, Sri Mulyani menjelaskan bahwa Kemenkeu sedang mempersiapkan penajaman visi dan misi 2025-2029.
Salah satu langkahnya adalah memperkuat kelembagaan dengan membentuk tiga struktur baru setingkat eselon I, yaitu Direktorat Jenderal Strategi Ekonomi dan Fiskal, Direktorat Jenderal Stabilitas dan Pengembangan Sektor Keuangan, hingga Badan Teknologi, Informasi, dan Intelijen Keuangan.
Baca Juga: Erick Thohir dan Sri Mulyani Sambangi Markas Bahlil, Ternyata Bahas Ini
Selain itu, Sri Mulyani juga menyoroti pentingnya perubahan pendekatan dari semula process-based menjadi outcome-based. Pendekatan baru ini bertujuan memastikan bahwa setiap kebijakan dan program yang diterapkan dapat memberikan dampak nyata bagi masyarakat.
Melalui langkah-langkah ini, Sri Mulyani berharap Kemenkeu dapat menjaga peran APBN sebagai instrumen utama negara yang mampu memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat.
"Kemenkeu harus achieve better untuk bisa menjaga peran APBN sebagai instrumen andalan dan memberikan manfaat semaksimal mungkin untuk masyarakat Indonesia," pungkas Sri Mulyani.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri
Tag Terkait:
Advertisement