Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hadir di IIMS 2025, Mitsubishi Motors Siapkan Gebrakan Besar! Ini Rencana Mereka ke Depan

Hadir di IIMS 2025, Mitsubishi Motors Siapkan Gebrakan Besar! Ini Rencana Mereka ke Depan Kredit Foto: Cita Auliana
Warta Ekonomi, Jakarta -

Mitsubishi Motors telah mengukir prestasi gemilang di Indonesia dengan lebih dari 2,3 juta unit mobil terjual. Produk-produk Mitsubishi buatan Indonesia juga telah diekspor ke lebih dari 550 negara, mencerminkan standar kualitas kelas dunia.

Selain itu, Mitsubishi memiliki lebih dari 300 outlet dealer serta pusat pelatihan terbesar di ASEAN untuk memastikan pelayanan terbaik bagi pelanggan di seluruh Indonesia.

Sebagai bentuk komitmen jangka panjang, Mitsubishi Motors menghadirkan konsep baru "Passion to Care", yang menegaskan dedikasi mereka dalam mendampingi pelanggan di setiap perjalanan.

Baca Juga: Hadapi Tren Kendaraan Listrik, Honda Bakal Merger dengan Nissan dan Mitsubishi

“Lebih lanjut, melalui konsep baru kami, Passion to Care, kami berkomitmen untuk memperkuat sumber daya manusia kami guna memastikan kami selalu mendampingi pelanggan kami. Saat kami merayakan tonggak ini, kami ingin memperkuat pesan merek kami, Life Adventure, Empowering Every Journey,” tegas Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Atsushi Kurita.

Momentum ini menjadi semakin istimewa karena Mitsubishi Motors merayakan 55 tahun kehadirannya di Indonesia dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. Atsushi menekankan bahwa peringatan ini adalah wujud komitmen, pertumbuhan, serta pemahaman mendalam terhadap pasar Indonesia.

“Perjalanan ini telah menjadi perjalanan komitmen, pertumbuhan, dan pemahaman mendalam tentang pasar Indonesia. Dan kami sangat bersemangat untuk merayakan perjalanan ini bersama Anda,” ujar Atsushi dalam sambutannya.

Baca Juga: Catat Sejarah!, Mitsubishi Motors Sukses Produksi Satu Juta Unit Mobil di Indonesia

Di IIMS 2025, Mitsubishi Motors menghadirkan jajaran produk unggulan mereka, lengkap dengan layanan penjualan dan purna jual. Tak hanya itu, Mitsubishi juga menawarkan program spesial menyambut bulan suci Ramadan dan musim liburan mendatang.

Sebagai bagian dari perayaan 55 tahun, Mitsubishi Motors berkolaborasi dengan Indonesian Idol melalui sebuah corner spesial bertajuk "All Powered by Mitsubishi Motors". Atsushi mengungkapkan bahwa kolaborasi ini menjadi langkah awal dari rangkaian perayaan besar yang akan datang.

“Seperti yang saya jelaskan hari ini, ini adalah permulaan 50 tahun kami, pertama adalah kolaborasi dengan Indonesian Idol. Setelah itu, seperti yang saya sebutkan, kami memiliki beberapa aktivitas sehingga 55 tahun. Selain itu, kami juga memiliki pengembangan produk baru,” jelasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Cita Auliana
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: