PT Vita Nova Atletik Hadirkan Ortuseight Hypersonic 2.0 untuk Pengalaman Lari yang Progresif

Awal tahun ini, PT Vita Nova Atletik produsen alat olahraga lokal dengan brand Ortuseight dan Ortuseightrunning akhirnya meluncurkan salah satu seri terbaru.
Sepatu ini sudah sempat diperkenalkan ke public pada presscon di November 2024 kemarin yaitu Hypersonic 2.0. Sepatu running yang sudah dinanti para pencinta lari tanah air.
Bekerjsama dengan Mike Trees yang merupakan , mantan juara dunia lari yang juga pelatih atlet internasional sekaligus Brand ambassador & product enginered dari Ortuseight running Hypersonic 2.0 mengalami banyak perubahan & penyempurnaan dari Hypersonic seri sebelumnya.
Dengan upgrade fitur serta teknologi yang berbeda dari seri pendahulunya. Masih menyandang tajuk, Your Flying Machine, Hypersonic 2.0 membawa fitur unggulan yaitu diantaranya GYRO SOLE, midsole Altostratus, KineticBlade, inner khas hybrid training dan racing yang disebut tracer, serta rubber abrasion resistance 60.
Deretan fitur khas ini tentu menjanjikan pengalaman berlari yang lebih baik dari Ortuseight Hypersonic 1.3 yang diluncurkan pada November 2023, Ortuseight Hypersonic 1.2 pada awal tahun 2023 dan seri pioneer Hypersonic 1.0 yang diluncurkan akhir tahun 2021.
Baca Juga: PTPN I Resmikan Fasilitas Atletik di Pangalengan, Dukung Pengembangan Prestasi Olahraga
Historis, lahirnya Hypersonic diawali oleh gelaran Boston Marathon 2020 yang diadakan pada Oktober 2021, kala itu Hypersonic 1.0 yang berbobot 297 gram merupakan sepatu berpelat karbon pertama dari Ortuseight, bahkan menjadi sepatu plat karbon pertama dari brand Indonesia & dijajal langsung oleh qualifier Indonesia Hendri Pardede di gelaran lari tertua dunia tersebut.
Hypersonic 1.2 adalah seri lanjutan dari seri pioneer, diluncurkan pada awal tahun 2023, seri ini mempertahan fitur unggulan yang sudah dibawa pada seri pendahulunya, yaitu carbon plate atau fitur pelat karbon.
Fitur pelat karbon dirancang untuk meningkatkan efisiensi dan kecepatan lari karena pelat karbon mampu membantu mendorong struktur lenting badan pelari sehingga langkah kaki pelari menjadi lebih lebar.
Tentu saja fitur ini disempurnakan pada seri Hypersonic 1.3 yang berdampak pada efisiensi energi secara keseluruhan karena mampu menyeimbangkan sepatu sekaligus mengarahkan momentum pelari untuk mengurang energy lost pada saat toe-off serta menambah daya pegas pada kaki pelari sekaligus meningkatkan energi back-return pelari.
Pada Hypersonic 2.0 kemudahan dirasakan jika pelari ingin menggunakan sepatu untuk racing, insole Hypersonic 2.0 dapat dilepas, dan ketika membutuhkan sepatu training, insole dipasang.
Ada pula GYRO Heel-to-Toe Rocker pada Hypersonic 2.0, teknologi sol terbaru dari Ortuseightrunning yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi lari penggunanya dengan menghilangkan ‘titik mati’ dan mendorong gerak ayunan kaki atau mekanika kaki ke depan dengan lebih efisien, sehingga gerak praktikal pelari secara drastis akan lebih ergonomis karena berkurangnya fleksi pergelangan kaki pelari.
Dengan bobot 206 gram untuk mode racing dan 221 gram pada mode training, bagian midsole nya menggunakan Altostratus, yaitu fitur Super Critical Foam dengan rubber abrasion resistance 60 yang sifatnya menyerupai PEBAX dibalut cushioning responsive. Hypersonic 2.0 juga tentu saja setia membawa teknologi khas Ortuseight yaitu QuickFit, OrtStrap, OrtFlow dan OrtShoX.
Pada sisi desain, Hypersonic 2.0 menawarkan sentuhan nuansa segar yang disukai pelari masa kini. Upper sepatu didominasi warna terang tentu mencuri perhatian ketika digunakan pada track lari favorit.
Penyematan logo khas Ortuseight pada bagian samping sepatu yang dibalut aksen striping-line monokromatik memberi kesan modern yang clean and sleek, disertakan pula dua model shoe-lace yang dapat dikenakan sesuai kebutuhan pelari.
Hypersonic 2.0 juga sempat memeriahkan Jakarta Sneakers Day pada pertengahan Februari 2025 lalu di Jakarta.
Antusiasme pengunjung sangat tinggi terbukti dengan banyaknya pengunjung yang mengikuti program Pre-order Hypersonic 2.0 selama periode Jakarta Sneakers day berlangsung.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Istihanah
Editor: Istihanah
Advertisement