Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Otomotif
Energi
Meet The Leaders
Indeks
Video
About Us
Social Media

Pemerintah Tambah 280 Unit Starlink untuk Pulihkan Komunikasi di Aceh

Pemerintah Tambah 280 Unit Starlink untuk Pulihkan Komunikasi di Aceh Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Pratikno menyampaikan bahwa pemerintah memastikan pemulihan layanan dasar terus dipercepat, khususnya jaringan komunikasi, listrik, dan air bersih di wilayah terdampak.

Ia menjelaskan, hingga saat ini jaringan komunikasi telah kembali normal di 14 kabupaten/kota terdampak bencana. Sementara itu, untuk daerah yang jaringan komunikasinya belum sepenuhnya pulih, pemerintah menambah dukungan teknologi satelit Starlink. 

“Kami menambahkan 280 unit Starlink, dan bersamaan dengan itu percepatan pemulihan jaringan komunikasi terus dilakukan,” ujarnya saat Konferensi Pers Pemulihan dan Rencana Strategis Pascabencana Jelang Akhir Tahun yang digelar di Lanud Halim Perdana Kusumah, Jakarta Timur, Senin (29/12/2025). 

Baca Juga: Menko PMK Pastikan 7 Kabupaten/Kota di Aceh Sudah Bebas dari Masa Tanggap Darurat

Selain komunikasi, pemerintah juga terus mengatasi persoalan kelistrikan dan ketersediaan air bersih. Pratikno menegaskan, berbagai sarana pendukung darurat terus dikirim dan diperluas pengoperasiannya di lapangan. 

“Terkait listrik, air, dan jaringan komunikasi, pengiriman genset, mobil air, truk tangki, sumur siap pakai, toilet darurat, serta berbagai alat lainnya terus ditambahkan dan diperluas pengoperasiannya,” kata Pratikno.

Menurutnya, langkah-langkah ini merupakan bagian dari upaya terpadu pemerintah untuk memastikan kebutuhan dasar masyarakat terdampak tetap terpenuhi, sekaligus mempercepat proses pemulihan menuju kondisi normal menjelang akhir tahun. 

Pemerintah, lanjut Pratikno, akan terus melakukan pemantauan dan penyesuaian strategi sesuai dengan kondisi di lapangan agar pemulihan berjalan efektif dan merata.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Istihanah
Editor: Istihanah

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: