Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Otomotif
Energi
Meet The Leaders
Indeks
Video
About Us
Social Media

Era Meme Personal Dimulai, Google Photos Perkenalkan Fitur AI 'Me Meme'

Era Meme Personal Dimulai, Google Photos Perkenalkan Fitur AI 'Me Meme' Kredit Foto: Unsplash/ Daniel Romero
Warta Ekonomi, Jakarta -

Google resmi menghadirkan fitur baru bernama “Me Meme” ke dalam layanan Google Photos sebagai bagian dari pengembangan teknologi kecerdasan buatan.

Fitur ini memungkinkan pengguna membuat meme personal dengan memanfaatkan versi sintetis dari wajah mereka sendiri.

Google menyebut “Me Meme” sebagai sarana eksplorasi kreatif yang memanfaatkan koleksi foto pribadi pengguna.

Mengutip Engadget, Rabu (28/1/2026), Google menggambarkan fitur ini sebagai cara sederhana untuk menghasilkan konten visual yang siap dibagikan.

Melalui “Me Meme”, pengguna dapat mengombinasikan foto wajah dengan berbagai templat meme yang telah disiapkan sistem.

Selain templat bawaan, pengguna juga diberi opsi untuk mengunggah gambar lucu pilihan mereka sendiri sebagai dasar pembuatan meme.

Fitur ini memanfaatkan teknologi AI generatif yang telah terintegrasi di ekosistem Google Photos.

Meski sudah diumumkan secara resmi, “Me Meme” belum langsung tersedia untuk seluruh pengguna.

Kepada TechCrunch, perwakilan Google mengonfirmasi bahwa peluncuran fitur ini akan dilakukan secara bertahap.

Distribusi fitur “Me Meme” dijadwalkan berlangsung dalam beberapa pekan ke depan untuk perangkat Android dan iOS.

Setelah fitur aktif, pengguna dapat mengakses “Me Meme” langsung dari menu Create di aplikasi Google Photos.

Pengguna kemudian memilih opsi Me Meme untuk memulai proses pembuatan konten.

Pada tahap berikutnya, pengguna dapat menentukan templat meme dan menambahkan foto referensi yang diinginkan.

Jika hasil yang dihasilkan tidak sesuai, sistem menyediakan opsi regenerasi gambar.

Google menyarankan penggunaan foto potret menghadap ke depan dengan pencahayaan yang baik agar hasil lebih optimal.

Perusahaan juga menekankan bahwa kualitas foto referensi berpengaruh terhadap hasil akhir meme.

Google memberikan catatan bahwa “Me Meme” masih berada dalam tahap pengembangan.

Baca Juga: Tanpa Google Play Store, Begini Pengalaman Pakai Nova 14 Pro di Indonesia

"Fitur ini masih bersifat eksperimental, sehingga gambar yang dihasilkan mungkin tidak selalu identik dengan foto aslinya," tulis Google dalam pernyataan resminya.

Kehadiran “Me Meme” memperluas penggunaan AI generatif dalam produk konsumen Google.

Langkah ini menunjukkan upaya Google menjadikan layanan fotografi digital lebih personal dan interaktif bagi pengguna sehari-hari.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Wahyu Pratama
Editor: Amry Nur Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: