Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

TPKS Mulai Uji Coba Alat Baru

Warta Ekonomi -

WE Online, Semarang - Terminal Peti Kemas Semarang (TPKS) mulai melakukan uji coba alat berat baru yang didatangkan pada tahun lalu.

"Dari beberapa alat berat yang kami datangkan, dua di antaranya yaitu container crane (CC) sudah mulai diujicobakan," kata General Manajer TPKS Erry Akbar Panggabean melalui keterangan resminya di Semarang, Rabu (13/1/2016).

Menurut dia, dua unit CC tersebut sudah menjalani dua kali proses bongkar muat pada Sabtu (9/1/2016) dan Selasa (12/1/2016). Untuk volume masing-masing proses tersebut sebanyak 50 boks peti kemas dan 114 peti kemas.

Erry mengatakan, aktivitas uji coba bongkar muat tersebut sekaligus untuk menguji dermaga baru yang dibangun pada proses perpanjangan dermaga beberapa waktu lalu.

"Pada proses perpanjangan dermaga sepanjang 105 meter sudah siap dioperasikan, jadi sekaligus kami uji coba dermaga baru ini," katanya.

Setelah proses uji coba tersebut, baik CC maupun dermaga akan segera dioperasikan secara penuh. Menurut dia, dengan pengoperasian tersebut ke depan TPKS dapat melakukan bongkar muat untuk tiga kapal yang sandar dalam waktu bersamaan.

"Bongkar muat akan lebih cepat dengan dioperasikannya 7 unit CC, selain itu juga didukung oleh armad head truck," katanya.

Sementara itu, untuk melengkapi alat berat yang sudah dioperasikan, saat ini pihaknya tengah merakit beberapa alat berat lain yang juga sudah didatangkan pada 2015.

"Ada 11 unit automatic rubber tyred gantry (ARTG) crane yang saat ini sedang dalam tahap perakitan. Mudah-mudahan pertengahan tahun ini sudah bisa dioperasikan," katanya.

Selain itu, perluasan lapangan penumpukan peti kemas tepatnya untuk lapangan penumpukan lima seluas 5,3 hektar juga masih dalam tahap pengerjaan. (Ant)

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: