WE Online, Balikpapan - Meski kota Balikpapan diguyur hujan deras pada Selasa (16/2/2016) malam selama satu jam, namun ketinggian air di Waduk Manggar hanya bertambah 10 cm, yakni dari 5,05 meter menjadi 5,15 meter.
"Jadi, ketinggian air 5,15 meter itu sama saja memperpanjang dua hari operasional waduk," kata Direktur Utama PDAM Kota Balikpapan Haidir Effendi saat ditemui usai doa bersama di Waduk Manggar, Balikpapan, Rabu (17/2/2016).
Jika ketinggian minimal 5,50 meter maka PDAM bisa melakukan operasional di dua IPAM, yakni Kampung Damai dan Batu Ampar.
"Kalau idealnya aman ya sekitar 10 meter, tapi kalau hujan lagi seperti malam terjadi lagi dan ketinggian waduk 5,50 meter maka bisa kita stop penggiliran," jelasnya.
Namun, jika tidak juga turun hujan PDAM akan melanjutkan kebijakan penggiliran distribusi. "Itu kan rencana kita, mudah-mudahan tidak sesuai rencana dan ke depan ini turun hujan terus," tandasnya.
Dia berharap doa bersama yang digelar Majelis Ulama Indonesia (MUI) Balikpapan, pemkot, dan masyarakat ini dapat menurunkan berkah hujan bagi masyarakat kota.
Pada hari Rabu ini, MUI bersama pemkot dan PDAM melakukan istigfar dan doa bersama meminta hujan bagi Kota Balikpapan dan Waduk Manggar. Pelaksanaan doa ini berlangsung sekitar 45 menit dan dipimpin oleh Ustad Jailani Mawardi dan KH Anas Muchtar.
Hadir pada kegiatan tersebut Asisten I Sekdakot Syaiful Bahri mewakili wali kota didamping Dirut PDAM Haidir Effendi, Dirtek PDAM Anang Fadliansyah, bersama jajarannya termasuk camat dan lurah.
"Kita minta diturunkan hujan yang membawa berkah bukan membawa bahaya atau mudarat seperti datangkan banjir, longsor," kata Ketua MUI Bidang Fatwa Anas Muchtar.
Setelah melakukan istigfar dan doa bersama, MUI bersama pemkot mengajak umat muslim untuk melakukan penggalangan sedekah atau infak serentak pada Kamis mendatang agar diberikan rahmat hujan bagi kota Balikpapan.
"Sebagai penebusan dosa kita. Kita sudah terlalu banyak dosa, di Balikpapan ini sudah banyak dosa. Untuk menebus itu kita bersedekah pada Kamis mendatang. Gerakan satu hari itu," tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Andi Aliev
Editor: Cahyo Prayogo
Advertisement