WE Online, Jakarta - PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk dan produsen pesawat asal Prancis Airbus mempererat kerja sama pelatihan pemeliharaan pesawat untuk GMF AeroAsia. Kesepakatan tersebut juga terkait upaya merestrukturisasi armada pesawat jarak menengah dan jauh milik maskapai pelat merah itu.
"Dukungan dan keahlian Airbus di bidang pelatihan telah terbukti membawa manfaat besar bagi perkembangan dan kesuksesan Garuda Indonesia," kata Direktur Utama Garuda Indonesia M Arif Wibowo seusai penandatanganan kemitraan tersebut bersama CEO Airbus Fabrice Bregier di Jakarta, Rabu (17/2/2016).
Menurut Arif, kesepakatan ini juga meliputi komitmen Airbus untuk mendukung revitalisasi armada Airbus milik Garuda Indonesia. Dalam hal ini Airbus akan fokus pada kesesuaian pesawat Airbus terbaru, yakni A320neo dan A330neo, agar dapat sejalan dengan kebutuhan Garuda di masa depan.
"Pesawat terbaru Airbus, seperti A320neo atau A330neo, akan memberikan Garuda Indonesia tingkat kenyamanan dan efisiensi tertinggi yang tersedia di pasar saat ini dan juga merupakan sarana terbaik untuk mempertahankan pertumbuhan dan kesuksesan Garuda," tambahnya.
Armada terbaru Airbus tersebut akan dipakai Garuda Indonesia untuk mempertahankan pertumbuhan dan meningkatkan jaringan rute jarak menengah dan jauh. Airbus merupakan produsen pesawat penumpang yang paling modern dan komprehensif di dunia. Produknya memiliki kapasitas yang beragam mulai dari 100 hingga lebih dari 500 tempat duduk.
Perusahaan yang berbasis di Prancis ini telah menjual hingga lebih dari 16.300 pesawat kepada lebih dari 380 pelanggan. Selain itu, melalui "Services by Airbus", Airbus menawarkan solusi lengkap di sepanjang siklus hidup armada pesawat bagi seluruh pelanggannya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait:
Advertisement