Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Asuransi Astra Targetkan Paling Digital di Usia 60 Tahun

Warta Ekonomi -

WE Online, Yogyakarta - Asuransi Astra yang akan menginjak usia 60 tahun tampak sedang mengejar target besar. Perusahaan asuransi umum ini terus melakukan langkah-langkah untuk menjadi perusahaan asuransi yang paling digital di jajaran perusahaan asuransi.

"Kita harus yang menjadi paling digital di dunia asuransi," kata CEO Asuransi Astra Santosa kepada media di Yogyakarta, belum lama ini.

Bos Asuransi Astra menyadari sekali bahwa perusahaan harus segera melakukan digitalisasi. Menurutnya, pihaknya sudah menyiapkan. Dengan demikian tidak akan terjadi seperti kejadian di jasa transportasi yang belum lama ini ramai di mana antar-perusahaan taksi bersaing dengan aplikasi transportasi yang telah diunduh banyak orang.

Perusahaan taksi tertinggal oleh perusahaan lain yang mengembangkan aplikasi pemesanan taksi yang lebih inovatif. Pelajaran tersebut yang dipetik oleh Santosa dan menjadi pelecut Asuransi Astra untuk terdepan dalam soal inovasi.

Menurut Santosa, seorang leader harus melakukan inovasi dan inovasi tak bisa lepas dari teknologi. Semua bisnis mengalami digitalisasi secara masif. Kalau tidak melakukan digitalisasi akan tenggelam. Seluruh proses akan lebih cepat karena proses digitalisasi.

Tahun ini, perusahaan akan melakukan launching, pada 25 Mei 2016. Peluncuran-peluncuran layanan yang baru memang dilakukan rutin oleh Asuransi Astra. Apalagi, bos Asuransi Astra telah memantapkan diri bahwa setiap tahun harus ada yang di-launching.

Adapun layanan-layanan berbasis digital yang telah diluncurkan Asuransi Astra antara lain Garda Mobile Otocare, Garda Mobile HRakses, Garda Mobile Otosales, Garda Mobile Otosurvey, dan website gomitra.com.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Arif Hatta
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: