Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Telkom Bukan Satu-satunya Pemain di Proyek Serat Optik Palapa

Warta Ekonomi -
WE Online, Jakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara mengungkapkan Telkom bukan menjadi satu-satunya pemain dalam pembangunan serat optik Palapa Ring. Ia mengatakan pembangunan serat optik ini ditaksir bernilai Rp 3 triliun dan sedang dalam proses tender.

"Tahapan prakualifikasi proyek ini sampai 31 Juli 2015. Setahu saya ada tujuh atau delapan perusahaan yang sudah ambil dokumen tender. Tidak hanya Telkom, ada juga Indosat dan beberapa pemain jaringan tertutup," ungkap sang menteri berdasar laman Indotelko, Senin (3/8/2015).

Mantan petinggi sejumlah operator telekomunikasi tersebut melanjutkan bahwa dalam pembangunan serat optik Palapa Ring pengerjaannya akan melalui jalur darat dan laut dengan paket pengerjaan di Indonesia bagian barat dan timur.

"Konsepnya pemenang tender harus memberikan efisiensi, kualitas layanan yang bagus, dan sedikit biaya subsidi yang dikeluarkan pemerintah untuk membayar layanan. Soalnya ini build operate own (BOO), kita bayar layanannya. Kalau dinominalkan sekitar Rp 3 triliun," jelasnya.

Ia mengatakan pemerintah sendiri tidak akan menyubsidi serat optik milik Telkom yang telah lebih dulu dibangun dan sebagiannya beirisan dengan proyek Palapa Ring yang telah lama digagas.

"Tidak dong, itu kan Telkom bangun. Kalau yang punya pemerintah tahun depan mulai dibangun, setelah prakualafikasi kan ada tahapan tender berikutnya," tukasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Febri Kurnia
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: