Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Polri Gandeng Muhammadiyah Perkuat Sinergi

        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian mendatangi Muhammadiyah guna memperkuat sinergi dua instansi di sektor penegakan hukum di Indonesia.

        "Kekuatan publik adalah senjata terkuat dan Muhammadiyah menjadi bagian di dalamnya," kata Tito di Kantor PP Muhammadiyah di Jakarta, Senin (18/7/2016).

        Negara, kata dia, tidak akan memiliki kekuatan jika tidak mendapatkan dukungan publik. Superioritas kekuatan publik dalam mendukung negara telah dicontohkan Turki. Kudeta oleh militer di Turki dapat gagal oleh pergerakan publik.

        "Senjata hukum dan senjata betulan itu tidak ada apa-apanya kalau publik tidak mendukung," kata dia.

        Menurut Tito, dukungan Muhammadiyah memiliki arti penting karena warganya mencapai sekitar 50 juta di seluruh Indonesia. Terangkatnya jati diri Muhammadiyah akan mengangkat jati diri umat Islam dan bangsa.

        "Selain mengangkat agama secara rasional dan modern, Muhammadiyah juga membawa misi menyejahterakan, meningkatkan kualitas pendidikan dan dakwah umat Islam di Indonesia," kata dia.

        Muhammadiyah, lanjut Tito, memiliki peran yang beririsan dengan Polri dalam bidang penanggulangan kriminalitas. Muhammadiyah yang bergerak dalam sosial kemasyarakatan dapat berperan mengurangi angka kriminalitas lewat program-program pemberdayaan ekonomi, kesehatan dan pendidikan. (Ant)

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Sucipto

        Bagikan Artikel: