Tim nasional Indonesia lolos ke final setelah mampu menahan imbang 2-2 tuan rumah Vietnam pada pertandingan semifinal kedua kejuaraan sepak bola Asia Tenggara Piala AFF 2016 di Stadion My Dinh Hanoi, Vietnam, Rabu (7/12/2016).
Berdasarkan data dari media sosial resmi AFF yang dipantau dari Jakarta, dengan hasil imbang 2-2 maka Indonesia mampu unggul agregat 4-3 setelah dipertandingan pertama di Stadion Pakansari, Cibonong, Bogor, Sabtu (3/12) menang dengan 2-1.
Dengan kemenangan ini Indonesia bakal menantang pemenang antara Thailand dan Myanmar yang saat ini saling beradu kekuatan untuk lolos ke final.
"Ini adalah sebuah prestasi. Sebelumnya kita ini diremehkan. Namun, kenyataannya kita mampu. Perjuangan kita belum selesai. Masih ada pertandingan final yang harus dijalani," kata Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Kemenpora Gatot S Dewa Broto di sela nonton bareng di Halaman Kemenpora Jakarta. (ant)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Sucipto
Tag Terkait: