Wakil Sekretaris Jenderal DPP PPP, Achmad Baidowi mengatakan partainya menggalakkan kegiatan wakaf Alquran didasari kebutuhan mushaf Alquran sangat banyak namun persediaannya tidak memadai.
"Hal tersebut didasari kenyataan kebutuhan mushaf Alquran cukup banyak sementara persediaan di masyarakat tidak memadai. Kegiatan ini juga untuk menyemarakkan bulan suci Ramadan," kata Baidowi di Jakarta, Minggu (28/5/2017).
Baidowi menjelaskan di sejumlah masjid dan mushala banyak kondisi mushaf Alquran tersebut tidak layak baca karena sudah kusam, kertas sobek dan lapuk dimakan usia. Karena itu, perlu kesadaran melalui gerakan nyata berupa waqaf Alquran dan melibatkan seluruh anggota legislatif PPP di semua tingkatan.
"Anggota DPR RI dari PPP memimpin gerakan ini di setiap Daerah Pemilihan (dapil)," ujarnya.
Menurut anggota Komisi II DPR, untuk Dapil yang tidak memiliki anggota DPR, distribusinya ditangani langsung oleh DPP bekerja sama dengan Yayasan Wakaf Qur'an Indonesia. Dia mengatakan untuk mensosialisasikan kegiatan ini, terpasang alat peraga berupa baliho dan spanduk yang terpasang di sejumlah lokasi strategis seperti jalan nasional maupun jalan provinsi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Rizka Kasila Ariyanthi
Tag Terkait: