Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Agus Martowardojo: Rupiah Melemah, Siklus Normal

        Agus Martowardojo: Rupiah Melemah, Siklus Normal Kredit Foto: Fajar Sulaiman
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Laju pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS mengalami koreksi sejak beberapa hari lalu. Meski begitu, bukanlah hal yang patut dikhawatirkan.

        Mengacu pada kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia, nilai tukar rupiah pada perdagangan hari ini mengalami koreksi sebesar 99 basis poin menjadi Rp13.386 dibandingkan posisi Juni yang masih bertengger di angka Rp13.287. ?Gubernur Bank Indonesia, Agus Martowardojo ?mengatakan kondisi tersebut bukanlah sesuatu yang mengkhawatirkan bagi perekonomian Indonesia.

        ?Kami melihat ini sebagai sesuatu siklus yang normal dan kita lihat kondisi Indonesia sekarang ini dalam kondisi yang baik," katanya di Jakarta, Selasa (4/7/2017).

        Lebih lanjut dirinya mengatakan pelemahan mata uang rupiah terhadap dolar AS itu juga bukan berarti buruk bagi Indonesia. Maklum, pergerakan nilai tukar besutan negeri Paman Sam tersebut juga akan berimbas terhadap mata uang negara lain.

        "Kalau kemarin ini hanya karena market. Dengan menguatnya dolar AS, maka terjadi juga pelemahan terhadap mata uang negara lain, termasuk Indonesia," tambahnya.

        Disamping itu, lanjut Agus, pemerintah maupun pelaku pasar sudah mengantisipasi adanya kenaikan suku bunga yang dilakukan oleh Bank Sentral Amerika. Sehingga imbasnya terhadap pelemahan rupiah tak akan besar.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Gito Adiputro Wiratno
        Editor: Rizka Kasila Ariyanthi

        Bagikan Artikel: