Research Analyst perusahaan jasa finansial FXTM, Lukman Otunuga, menyatakan kinerja data ekspor-impor yang telah dirilis Badan Pusat Statistik meningkatkan optimisme terhadap perekonomian nasional.
"Sentimen terhadap ekonomi Indonesia meningkat tajam setelah data ekspor dan impor menunjukkan peningkatan tajam pada Juli," kata Lukman Otunuga, Selasa (15/8/2017).
Menurut dia, angka impor melebihi ekspektasi pasar dengan melonjak sebesar 54,02 persen y-o-y, sedangkan ekspor meningkat tajam 41,12 persen y-o-y.?Hal tersebut, lanjutnya, merupakan indikator yang baik dan positif terhadap pertumbuhan ekonomi Republik Indonesia ke depannya.
Sebagaimana diwartakan, Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan bahwa kinerja ekspor Indonesia pada Juli 2017 mengalami kenaikan sebesar 16,83 persen jika dibandingkan bulan sebelumnya, dari 11,65 miliar dolar Amerika Serikat menjadi 13,62 miliar dolar AS.?
Kepala BPS Suhariyanto dalam jumpa pers mengatakan bahwa ekspor pada Juli 2017 tersebut, apabila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu mengalami kenaikan mencapai 41,12 persen, yang tercatat sebesar 9,65 miliar dolar AS.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: