Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Burgreens Terapkan Social Entrepreneurship kepada 200 Petani

        Burgreens Terapkan Social Entrepreneurship kepada 200 Petani Kredit Foto: Ning Rahayu
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Sebagai salah satu pelaku usaha yang juga tergabung dalam komunitas Bizcom Indonesia, Co-Founder Burgreens, Helga Angelina, mengungkapkan bahwa dirinya telah menerapkan konsep social entrepreneurship dalam bisnisnya.

        Menurutnya, ada banyak cara untuk menerapkan konsep tersebut, misalnya, dengan bekerja sama dengan komunitas petani untuk hal supply bahan baku. Hal itu diungkapkan Helga dalam acara diskusi investor yang ke-16 bertemakan "Social Entrepreneurship: How to Start and Why is It Growing in the Developed Countries?" di Jakarta, Kamis (28/6/2018).

        Helga mengaku bahwa ia telah menetapkan konsep bisnis sosial atau social entrepreneurship kepada 200 petani dari sekitar 20 komunitas petani di Indonesia. Helga mengambil bahan-bahan dasar untuk bisnis restorannya dari para komunitas petani tersebut, di antaranya dari Cipanas, Bogor, Banyuwangi, Bali, dan beberapa daerah lainnya.?

        "Seiring dengan berkembangnya bisnis kami, makin besar pula dampak sosial yang dirasakan oleh para komunitas petani, seperti dari komunitas yang kami ajak kerja sama, ada yang menggunakan profitnya untuk menghidupi keluarganya, menyekolahkan anak-anaknya, hingga merekrut anak-anak SMA di daerah mereka untuk belajar menjadi petani organik," ungkap Helga.?

        Sementara itu, CEO Bizcom Indonesia, Sendra Wong, dalam kesempatan yang sama memgatakan bahwa ia mengharapkan agar para pelaku bisnis dengan potensi dan kearifan lokal Indonesia yang kaya akan semakin bertambah.?

        "Terus kembangkan kearifan lokal Bangsa Indonesia. Indonesia juga terkenal dengan jiwa sosialnya serta gotong-royong yang tinggi. Jadikan kelebihan ini menjadi kekuatan bangsa sehingga Indonesia dapat menjadi pemimpin di industri digital maupun social entrepreneurship," ujar Sendra.?

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Ning Rahayu
        Editor: Fauziah Nurul Hidayah

        Bagikan Artikel: