Persoalan pengganti Sandiaga Uno sebagai Wakil Gubernur (Wagub) DKI, Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto sudah menyerahkan keputusan tersebut kepada Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, M. Taufik.
Taufik mengatakan, merespon hal tersebut pihaknya berencana mengundang secara resmi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang juga sebagai partai pengusung untuk membahas persoalan Wagub DKI.
?Kita minggu depan mengundang resmi bersurat ke PKS untuk membahas calon Wakil Gubernur, ya kan harus 2 partai dong,? ujarnya di Jakarta, Kamis, (25/10/2018).
?Iya nanti minggu depan saya akan sampaikan ke PKS, kita mau dialog sama PKS,? tambahnya.
Ia melanjutkan, persoalan penentuan Wagub DKI harus dibicarakan baik-baik dengan PKS. Sebab sampai saat ini belum ada kata sepakat mengenai nama calon yang akan diajukan ke DPRD DKI.
?Kan belom, kalau (PKS) diajak dialog kan lain lagi. Bukan soal nunggu di DPRD, kan di awalnya harus bener, minggu depan lah,? katanya.
Menurutnya, setelah bertemu dengan PKS, pihaknya baru akan berkomunikasi juga dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Namun dirinya belum bisa mengungkapkan kapan waktu yang tepat untuk menemui Anies.
?Setelah dialog itu kita akan ajukan. Harus dibuka ruang komunikasi dong. Nanti habis dialog sama PKS baru komunikasi sama Gubernur,? tutupnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim
Tag Terkait: