Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kata Anies, Jual Saham Bir Bisa Bangun 100 Sekolah

        Kata Anies, Jual Saham Bir Bisa Bangun 100 Sekolah Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, menyebut pelepasan saham Anker Bir, PT Delta Djakarta, akan bermanfaat bagi warga Jakarta. Bahkan, ia memperkirakan jika pelepasan itu terjadi, maka akan ada dana sebesar Rp1,2 triliun. Dan Jika dikonversi akan menjadi 100 sekolah lebih.

        "Kami memandang dana itu lebih bermanfaat bila digunakan untuk pembangunan sekolah, ini kita bisa membangun lebih dari 100 sekolah,? katanya di Jakarta, Jumat (8/3/2019).

        Lanjutnya, atas dasar tersebut Anies bersikukuh ingin menjual semua saham DKI di perusahan produsen bir ini. Sambungnya, ia menegaskan bahwa pihaknya sudah mengirimkan surat kepada DPRD DKI untuk meminta persetujuan penjulan seluruh saham tersebut.

        Baca Juga: Pak Pras, Jangan Halangi Anies Lepas Saham Bir Dong

        "Kita sudah ajukan kemudian ketua dewan menyampaikan belum diproses," tukasnya.

        Baca Juga: Anies Baswedan: Jakarta Butuh Air Bersih, Bukan Air Alkohol

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: