Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Wah, PPP Temui BJ Habibie

        Wah, PPP Temui BJ Habibie Kredit Foto: Antara/Reno
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Suharso Monoarfa menemui Presiden ke-3, Bacharuddin Jusuf Habibie dikediamannya, di Patra Kuningan Jakarta Selatan, Kamis (4/4/2019).

        Suharso mengatakan, Habibie merupakan tokoh yang tetap selalu memberikan perhatian pada perkembangan dan kemajuan Indonesia. Karena itu, ia mengaku sering meminta nasihat kepada Habibie.

        Baca Juga: Ulah Rommy, PPP Optimis Bisa Lolos

        "Pak Habibie merupakan tokoh yang sampai hari ini konsisten memberikan perhatian pada kemajuan negeri ini, saya sering meminta masukan dan nasihat beliau dalam banyak hal, termasuk di bidang sosial politik,? ujarnya.

        Baca Juga: PPP Harus Contoh PKS, Bangkit dari Kasus Korupsi

        Sementara, Habibie menambahkan, dalam sejarah PPP merupakan partai yang dihasilkan dari gerakan Islam politik. Karena itu diharapkan tetap eksis mewarnai panggung politik Indonesia. Target pertama yang harus dicapai PPP saat ini adalah bisa mencapai ambang batas parlemen, 4 persen.

        ?Kita utamakan apa yang terjadi saat ini tidak merugikan PPP, sehingga (perolehan suara-red) PPP tetap di atas 4 persen,? katanya.

        Partner Sindikasi Konten: Sindonews

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Irfan Mualim
        Editor: Irfan Mualim

        Bagikan Artikel: