PT United Trctors Tbk (UNTR) terkoreksi mendalam sepanjang perdagangan awal pekan ini, Senin (12/08/2019). Hingga jeda siang, saham yang menjadi lengan bisnis Grup Astra ini terkikis 3,99% ke level Rp22.250 per saham.?
Sejauh ini, saham UNTR membukukan nilai transaksi sebesar Rp119,5 miliar, di mana ada 5,3 juta saham UNTR yang diperjualbelikan dengan frekuensi 5.939 kali transaksi.?
Baca Juga: Usaha Tambang Moncer, Selamatkan Keuntungan United Tractors
Baca Juga: Bahana Kasih Rekomendasi Hold untuk Saham ASII, Kenapa?
Jika melihat riwayat perdagangan saham sebulan terakhir, saham UNTR tertekan hingga 20,61%. Pasalnya, selama periode tersebut nilai asing yang keluar dari saham UNTR tercatat mencapai Rp188,23 miliar. Adapun hingga siang ini saja, investor mengantongi cuan atas penjualan saham UNTR? sebesar Rp40,67 miliar.
Baca Juga: United Tractors Gelontorkan Rp6,5 Miliar Rehabilitasi Fasilitas di Palu
Sebagai informasi, tekanan terhadap harga komoditas baik, pertambangan maupun CPO turut memengaruhi kinerja bisnis UNTR sebagai penyedia alat berat untuk sektor komoditas. Sebagaimana diketahui, hingga akhir Juni 2019 lalu, UNTR membukukan pertumbuhan laba yang tidak signifikan, yakni hanya 1,75% dari Rp5,48 triliun menjadi Rp5,58 triliun.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih