Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Hengkang dari Marvel, Spider-Man Akan Tampil di Venom 2?

        Hengkang dari Marvel, Spider-Man Akan Tampil di Venom 2? Kredit Foto: Rolling Stone
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kepergian Spider-Man dari Marvel Cinematic Universe (MCU) sepertinya akan dimanfaatkan film lain dari dunia Spider-Verse yang diproduksi Sony. Saat ini, Sony sedang mempersiapkan sekuel Venom dengan Andy Serkis yang didapuk sebagai sutradara. Film ini sedang dalam proses praproduksi di London.?

        Menurut ComicBook, sudah muncul desas desus dari Sony untuk memasukkan Spider-Man ke Venom 2 ini. Ini mungkin dilakukan setelah perceraian Sony dengan Disney terkait mentoknya negosiasi kedua belah pihak terhadap kelanjutan kerja sama Spider-Man versi Tom Holland di MCU. Masuknya Spider-Man ke Venom ini sudah lama direncanakan Sony.?

        Sebelumnya, Sony sudah menyatakan keinginan mereka untuk bisa memasukkan Venom ke Spider-Man 3 ketika negosiasi dengan Disney belum mentok. Saat itu, Disney atau pun Marvel belum memberikan jawaban atas keinginan Sony tersebut. Kini, setelah perceraian itu terjadi, Sony pun bisa mewujudkan keinginan mereka menyatukan Spider-Man dan Venom. Penggemar pun sebenarnya juga sudah lama menantikan pertemuan Spider-Man dan Venom ini.?

        Meskipun belum terkonfirmasi, tapi, pemeran Peter Parker/Spider-Man, Tom Holland, sudah mengatakan, masa depan Spider-Man pasca-MCU akan lebih besar dan lebih baik. Dia juga mengatakan, crossover Spider-Man di dunia superhero yang dikembangkan Sony juga menarik.?

        "Ini sangat menarik, ide yang kami punya untuk bagaimana kami memperluas dunia Spider-Man dan membawa karakter baru ke dalamnya, dan crossover dengan orang lain, ini sangat menarik. Dan, ini akan jadi lebih besar dan lebih baik dari sini, yang mana hebat," papar Tom di Keystone Comic Con di Philadelphia yang dikutip ComicBook.?

        Tom juga pernah berharap bisa bekerja sama dengan Tom Hardy, pemeran Eddie Brock alias Venom. Harapan itu dia ungkapkan dalam sebuah wawancara beberapa waktu lalu. Saat itu, Tom masih masuk MCU.?

        "Saya ingin membintangi film bersama Tom Hardy dan kalau kami punya kesempatan untuk membuat film Venom bersama, itu akan jadi sangat keren. Tapi, film itu harus terjadi di MCU karena saya belum menyerahkan tiketnya," ujar Tom.?

        Meskipun sudah dipastikan sudah berpisah dari MCU, Tom sepertinya masih optimitis dia akan kembali ke MCU. Namun, bos Marvel Studios Kevin Feige mengatakan tidak ada peluang bagi Spider-Man kembali ke MCU karena kesepakatan sudah berakhir.?

        Venom 2 direncanakan tayang pada 2 Oktober 2020. Film Universe of Marvel Characters (UMC) yang saat ini sedang dikerjakan Sony adalah Morbius. Film ini direncanakan dirilis pada 31 Juli 2020.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Muhammad Syahrianto

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: