Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Di Tengah Gonjang-Ganjing Perusahaan, Bos Amazon Malah Asyik Bermesraan

        Di Tengah Gonjang-Ganjing Perusahaan, Bos Amazon Malah Asyik Bermesraan Kredit Foto: Page Six
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Di tengah gentingnya perusahaan-perusahaan miliknya, Jeff Bezos, orang terkaya nomor satu di dunia justru kembali memperlihatkan kemesraannya dengan kekasihnya, Lauren Sanchez.

        Seakan tak memedulikan banyak pasang mata yang memerhatikan mereka, keduanya dengan santainya berlenggok ke mana saja kaki mereka melangkah.

        Kemesraan yang ke beberapa kalinya itu tertangkap kamera pada Jumat (27/9/2019) pagi di dekat danau Washington di Madinadah, Washington, Amerika Serikat (AS). Mereka diketahui tengah berjalan pai dengan pakaian celana pendek.

        Baca Juga: Sengit, Jeff Bezos dan Elon Musk Balapan Bawa Internet ke Pelosok Bumi

        Baca Juga: Resmi Bercerai, Jeff Bezos Bebas Bermesraan dengan Kekasihnya

        Melansir dari TMZ.com, keduanya kerap bercanda dan melemparkan senyum dengan sesekali saling cakap.

        Bezos dan Sanchez berjalan-jalan di sekitar lingkungan rumah mewah mereka dan tampak tidak peduli dengan kondisi di sekitarnya. Mereka pun tampak biasa saja pergi meninggalkan perumahan mewahnya tanpa pengamanan.

        Sepuluh menit berjalan kaki, mereka mundur ke perumahan berpagar bernama Bezos, dan tampaknya Sanchez juga menelepon ke rumah. Mereka juga terlihat sedang melihat properti baru-baru ini di New York City.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Clara Aprilia Sukandar
        Editor: Clara Aprilia Sukandar

        Bagikan Artikel: