Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Arab Saudi: Iran Ancaman Bagi Timur Tengah dan Tak Bisa Ditoleransi

        Arab Saudi: Iran Ancaman Bagi Timur Tengah dan Tak Bisa Ditoleransi Kredit Foto: (Foto/Reuters)
        Warta Ekonomi, Riyadh -

        Iran diyakini telah mengekspor revolusi dan tidak menghormati kedaulatan negara lain. Hal itu ditegaskan oleh Menteri Luar Negeri Arab Saudi Adel al-Jubeir pada konferensi Dialog Mediterania tentang masa depan Mediterania. Al-Jubeir mengatakan Iran harus mencabut alat yang digunakannya untuk mengancam kawasan dan dunia.

        "Kita harus tangguh terhadap Iran," ujarnya.

        "Iran adalah ancaman bagi seluruh wilayah dan tidak bisa lagi ditoleransi," imbuh al-Jubeir seperti dikutip dari Al Arabiya, Jumat (6/12/2019).

        Baca Juga: AS: Pasukan Iran Telah Bunuh 1.000 Demonstran

        Berbicara tentang situasi di Yaman, al-Jubeir mengatakan bahwa Yaman sangat penting bagi Saudi dan intervensi Iran di sana sangat buruk.

        "Satu-satunya solusi di Yaman adalah politik, dan Houthi adalah orang-orang yang memulai perang, bukan kita," ujarnya.

        "Semua warga Yaman, termasuk suku Houthi, memiliki peran dalam masa depan Yaman," tambahnya.

        Al-Jubeir mengatakan bahwa gencatan senjata di Yaman diikuti oleh penyelesaian bisa dimungkinkan. Berbicara tentang hubungan Kerajaan dengan Amerika Serikat (AS), al-Jubeir mengatakan bahwa Arab Saudi akan bekerja sama dengan Washington untuk melawan campur tangan Iran karena keduanya telah berjuang bersama melawan terorisme.

        ?Perubahan dalam situasi dengan Qatar tunduk pada langkah-langkah yang perlu diambil olehnya. Qatar tahu apa langkah-langkah ini," tukasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Shelma Rachmahyanti

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: