Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        IHSG Masih Bakal Perkasa, Ini Penopangnya!

        IHSG Masih Bakal Perkasa, Ini Penopangnya! Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan masih akan melanjutkan penguatannya pada perdagangan Rabu (5/2/2020). Direktur Indosurya Sekuritas, William Surya Wijaya mengatakan bahwa faktor seperti masih stabilnya perekonomian Indonesia, rilis data GDP akan turut mewarnai pergerakan?IHSG.?

        ?Serta kuatnya fundamental perekonomian kita hingga saat ini, hari ini potensi penguatan masih akan terlihat pada pergerakan IHSG,? ucapnya, di Jakarta, Selasa (4/2/2020).?

        Baca Juga: Bursa Global Bergelora, IHSG Ikut Berpesta!

        Baca Juga: Investor Asing Masih Tiarap, Tapi Bursa Tetap Top

        Baca Juga: BCA Jadi Juru Selamat Pasar Modal, Serap Ratusan Miliar Rupiah dari Investor Asing!

        Menurutnya, peluang kenaikan masih akan terlihat dalam pergerakan IHSG, untuk jangka panjang pola?uptrend?masih terlihat?pada pergerakan IHSG. Sehingga, IHSG diperkirakan bakal berada dalam rentang 5.789 hingga 6.024 poin.?

        ?Saham-saham yang bisa dikoleksi PWON, ASRI, HMSP, TLKM, GGRM, UNVR, WIKA, WTON dan TOTL,? pungkasnya.?

        Sebagai informasi, IHSG akhirnya ditutup dengan manis dengan naik 0,65% atau 38.17 poin ke level 5,922,34 dengan saham-saham pada sektor aneka industri lompat 1.68% dan Keuangan 1.33% berbalik menguat setelah pada perdagangan sebelumnya ramai mengalami aksi jual investor asing maupun domestik.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: