Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Sekali Nongol Tommy Soeharto Gelontorkan Duit Ratusan Miliar

        Sekali Nongol Tommy Soeharto Gelontorkan Duit Ratusan Miliar Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Lama tak muncul usai gelaran Pemilu 2019, Tommy Soeharto menyumbang lahan seluas sekitar tiga hektare untuk pembangunan terminal di wilayah Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

        "Terminal yang akan dibangun tipe B," kata Tommy di Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Rabu.

        Selain itu anak bungsa bekas Presiden Soeharto itu juga akan membangun pasar induk modern di tempat yang sama.

        Baca Juga: Polisi Penangkap Tommy Soeharto Dirangkul Erick Thohir jadi Bos BUMN

        "Luas lahannya mencapai 12 hektare," terangnya.

        Tommy yang merupakan Ketua Umum Partai Berkarya itu mengatakan nilai investasi yang digelontorkan untuk pembangunan pasar induk modern tersebut bernilai ratusan miliar rupiah.

        "Investasinya sampai ratusan miliar rupiah. Persisnya belum diketahui, masih proses penentuan. Yang jelas sampai ratusan (miliar)," katanya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: