Partai Demokrat di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berkembang pesat. Sosok AHY telah membawa seorang mantan pelatih Tim Nasional Rahmad Darmawan untuk menjadi seorang kader partai berlambang mercy itu.
"Saya optimistis memilih bergabung bersama Partai Demokrat karena melihat semangat dan jiwa muda Mas AHY bersama Partai Demokrat," tutur Rahmad.
Baca Juga: Dari Kasus Gratifikasi dan Cara Preman, Nasir Bikin Malu SBY-AHY
Masuknya Rahmad Darmawan disambut baik kader Partai Demokrat. Bahkan, AHY yang menyerahkan langsung kartu tanda anggota (KTA) kepadanya. Penyerahan dilakukan di Kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta, Selasa (14/7/2020) lalu.
Tidak hanya sosok AHY semata yang membuat Rahmad merasa cocok bergabung dengan Partai Demokrat. Pria kelahiran Lampung 28 November 1966 itu mengaku telah mempelajari partai ini dan ternyata konsisten bersama rakyat. Diceritakan, Rahmad telah meilirik Partai Demokrat sejak partai ini mengukuti pemilu pertamanya di tahun 2004.
"Partai Demokrat sampai hari ini adalah partai yang konsisten mewujudkan cita-citanya untuk selalu mengedepankan hukum sebagai landasan utama untuk membangun bangsa dan negara serta terus konsisten menyuarakan kesejahteraan rakyat Indonesia," katanya.
Menilik konsistensi ini, Rahmad melabuhkan pilihan politiknya kepada Partai Demokrat. Menurutnya, segala kemampuan yang dimilikinya akan dicurahkan melalui partai.
"Saya bukan siapa-siapa, saya hanya seorang pelatih profesional, dan dari situlah saya akan melakukan hal-hal yang mungkin dibutuhkan oleh Partai Demokrat. Karena sebetulnya kalau kita bicara sepak bola, kita tidak hanya bicara soal permainan 11 lawan 11 di dalam lapangan, tapi ada unsur-unsur sosial, ada unsur pendidikan yang bisa kita sampaikan kepada setiap orang," jelasnya.
Sementara, AHY senang Rahmad memilih Partai Demokrat sebagai media bersama untuk berjuang membangun bangsa.
"Keluarga besar Partai Demokrat berbahagia dan merasa bangga atas kedatangan dan bergabungnya Bung Rahmad Darmawan, pelatih kebanggaan tim sepak bola nasional Indonesia yang kita tahu telah meraih berbagai prestasi, baik di tingkat nasional maupun internasional bersama Partai Demokrat," ujar AHY.
Rahmad, menurutnya, bisa meneguhkan semangat Partai Demokrat untuk membangun prestasi di Tanah Air, termasuk soal dunia olahraga sepak bola yang bukan hanya sebuah cabang olahraga saja, tetapi sudah menjadi jati diri bangsa.
"Tentu, bergabungnya Bung Rahmad Darmawan ini kita harapkan bisa menyumbangkan segala gagasan, pemikiran, dan pengalaman yang telah beliau dapatkan selama menjadi pelatih tim nasional," tutupnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Cahyo Prayogo