Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Cara Convert PDF ke Word, Mudah Gak Pakai Ribet!

        Cara Convert PDF ke Word, Mudah Gak Pakai Ribet! Kredit Foto: Unsplash/John Schnobrich
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Dapatkah kita mengubah dokumen berbentuk PDF menjadi dokumen berformat DOC/DOCX? Jika iya, maka bagaimana caranya?

        Ada berbagai cara untuk dapat mengubah (convert) dokumen PDF ke DOC/DOCX. Sudah begitu, ada cara yang tak mengharuskan kita memasang aplikasi baru di komputer/laptop.

        Melansir berbagai sumber, Selasa (6/4/2021), berikut ini beberapa cara mengubah PDF ke Word, catat ya!

        Baca Juga: Mbah Google Minta Masyarakat Pakai Masker dan Lakukan ....

        Baca Juga: Wow Keren! Kapitalisasi Cryptocurrency Kini Setara dengan Valuasi Apple

        Cara Convert PDF ke Word

        1. Ubah PDF ke Word dengan aplikasi Microsoft Word

        - Buka Open Other Document;

        - Pilih sumber file: Computer/Komputer > cari file yang ingin kamu ubah formatnya;

        - Jika sudah, klik Open/Buka.

        Catatan: Cara itu hanya berlaku bagi pengguna Microsoft 2013 ke atas.

        - File PDF-mu sudah terbuka dalam bentuk DOC.

        2. Convert PDF ke Word menggunakan Google Docs

        - Unggah file PDF ke Google Drive.

        - Saat proses unggah selesai, buka file. Begini tampilannya:

        - Pilih Open with Google Docs yang ada di bagian atas file.

        - Dokumen PDF suah berubah menjadi DOC.

        3. Pakai Adobe Acrobat Pro

        - Buka Adobe Acrobat Pro.

        Catatan: Jika belum punya, maka install lebih dulu.

        - Buka file PDF yang ingin Anda ubah.

        - Pilih menu File > Save As Other > Microsoft Word > pilih format .doc/.docx sesuai kebutuhan.

        4. Gunakan Situs Gratis untuk Ubah PDF ke Word

        - Cari situs konversi dokumen dengan peramban (Google, Safari, dsb);

        - Pilih format dokumen yang Anda inginkan (DOC/DOCX);

        - Pilih Browse/Cari > pilih dokumen;

        - Klik Convert/Ubah, tunggu proses selesai;

        - Unduh file yang berhasil Anda konversi pada tampilan popup.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Tanayastri Dini Isna
        Editor: Tanayastri Dini Isna

        Bagikan Artikel: