Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ya Allah, Terbaru Kondisi Abu Janda yang Positif Covid-19: Nggak Bisa Berdiri, Stay Safe...

        Ya Allah, Terbaru Kondisi Abu Janda yang Positif Covid-19: Nggak Bisa Berdiri, Stay Safe... Kredit Foto: Instagram/Abu Janda
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kondisi Pegiat media sosial Permadi Arya atau Abu Janda tengah di rawat di rumah sakit karena dirinya terpapar Covid-19 varian baru.

        Terkait itu, ia pun membagikan kondisi dirinya dalam video di akun Instagramnya. Ia terlihat masih belum begitu sehat.  Baca Juga: Innalillahi, Semoga Allah Melapangkan Kuburnya Rekannya Sejawat Pajang Foto Abu Janda

        Masih menggunakan infus, dirinya menceritakan kondisi terbarunya dengan suara serak. 

        Ia mengaku sampai tidak bisa berfikir karena virus tersebut. Baca Juga: Pernah Bilang Najis ke Surga Bertemu Tengku Zul, Abu Janda Dapat Pesan dari Netizen: Semoga..

        “Tulang serasa remuk redam luluh lantak. Berdiri pun enggak bisa, mikir pun enggak bisa. Tenaga kita habis hanya untuk dipakai menahan serangannya seharian,” ujarnya, dalam akun Instagramnya, seperti dilihat, Senin (12/7/2021).

        Lanjutnya, ia juga mengatakan yang terparah adalah naik turunnya rasa sakit yang  ia alami. Seperti, badan bisa terasa lebih enak, dan lebih sehat.

        Namun, sambungnya, beberapa hari kemudian bisa drop.

        Baca Juga: Pernah Bilang Najis ke Surga Bertemu Tengku Zul, Abu Janda Dapat Pesan dari Netizen: Semoga..

        Baca Juga: Omongan Abu Janda Bikin Bergidik! Tiba-Tiba Ungkit Karma Ahok: Karma Itu Memang Suka 2x Lipat

        “Aspek yang paling brutal yang saya rasakan adalah, PHP-nya, harapan palsunya. Karena setelah serangan itu lewat, kita akan merasa enak, sehari dua hari, kita pikir sudah minum obat-obatan yang tepat, kita pikir sudah menuju sehat. Namun tiba-tiba serangan itu datang lagi, tubuh drop lagi, kembali ke awal,” jelasnya.

        Menurut dia, hal tersebut terus berulang selama tujuh hari dirinya melakukan isolasi mandiri di rumah.

        Dan akhirnya, ia pun menyerah dan kemudian memutuskan untuk dirawat di rumah sakit.

        “Dan itu berulang di tujuh hari masa isoman (isolasi mandiri) saya di rumah. Enak, drop lagi, enak, drop lagi, benar-benar menghancurkan mental, benar-benar menghancurkan semangat untuk berjuang, makanya saya nyerah, dibawa ke UGD,” tuturnya.

        Tambah Abu Janda, ia berpesan kepada orang-orang agar selalu menjaga diri dan kesehatan.

        “Pesanku sama teman-teman semua, please, stay safe, stay safe,” tukasnya. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: