Dalam rangka memeriahkan hari pajak, Kanwil DJP Sumut gelar pengembangan bisnis UMKM dalam bentuk webinar dengan tema Tujuh Jurus Banjir Order secara virtual, Selasa (13/7/2021).
Kepala Kanwil DJP Sumut I, Eddi Wahyudi mengatakan kegiatan ini akan dilakukan secara berkelanjutan dalam mendukung UMKM Sumut.
"Dalam mendukung UMKM, kita terus lakukan kegiatan kegiatan untuk mengembangkan bisnis mereka," katanya. Baca Juga: Hingga Juni 2021, Kinerja Penerimaan Pajak Sumut I Tembus Rp8,12 Triliun
Dikatakannya, bahwa tarif PPh final turun dari 1 persen menjadi 0.5 persen bahkan 0.5 persen ini di tengah pandemi ditanggung pemerintah.
Sementara itu, Pemilik Sinergi Business Solution, Coach Ridwan Abadi yang memaparkan materi mengatakan strategi meningkatkan omset di masa pandemi harus memiliki prinsip bangkit dari masa suit, memahami roadmap krisis untuk survive, konsisten beradaptasi, dan aktif dalam tindakan dan mau melakukan kolaborasi.
"Ada tujuh jurus banjir order yang dapat kita terapkan di masa pandemi ini yakni memperhatikan bagian distribusion, brand activation, marketing communication, sales optimation, repetation, increase of transaction, dan referetion," kata Ridwan.
Menurutnya dengan tujuh jurus banjir order ini diantaranya dapat memahami market untuk memberikan solusi sesuai keadaan sehingga membuat omset dari konsemen baru.
"Kita harus punya strategi dan action juga sehingga UMKM dapat menjelit di masa UMKM," katanya.
Dikatakannya pandemi bukan alasan berhenti melainkan pandemi adalah kesempatan untuk berkompetensi bagi yang memiliki jiwa pemenang sejati.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait: