Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Lampu Hijau Pengakuan Rusia pada Taliban di Afghanistan Masih Tertunda karena...

        Lampu Hijau Pengakuan Rusia pada Taliban di Afghanistan Masih Tertunda karena... Kredit Foto: AP Photo/Alexander Zemlanichenko
        Warta Ekonomi, Moskow -

        Waktu untuk mengakui Taliban sebagai otoritas sah Afghanistan belum tiba, kata utusan presiden Rusia untuk Afghanistan.

        Saat ini, Moskow siap bekerja dengan pemerintah sementara di masa depan, kata Zamir Kabulov kepada kantor berita Rusia, RIA.

        Baca Juga: Mengenal Kekuatan Taliban dan Para Pemimpin Kuncinya di Afghanistan

        Dilansir Anadolu Agency, Senin (13/8/2021), Kabulov mengatakan bahwa Rusia tidak khawatir dengan situasi di Afghanistan karena memiliki hubungan baik dengan Taliban dan pemerintah Afghanistan.

        Setelah merebut banyak ibu kota provinsi strategis utama dalam beberapa hari terakhir, memaksa pasukan pemerintah untuk menyerah atau melarikan diri, pejuang Taliban pada hari Minggu mencapai ibu kota.

        Presiden Afghanistan Ashraf Ghani bersama para pembantu dekatnya juga meninggalkan negara itu.

        Setelah kepergian Ghani, mantan Presiden Hamid Karzai, politisi veteran Gulbuddin Hekmatyar dan perunding perdamaian terkemuka Abdullah Abdullah membentuk dewan dengan tujuan untuk memastikan kelancaran transfer kekuasaan.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Muhammad Syahrianto

        Bagikan Artikel: