Dalam rangka mendukung kampanye Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI), Bangga Berwisata di Indonesia (BWI), Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan kegiatan JaKreatiFest.
Acara bertajuk 'Memberdayakan Sumber Pertumbuhan Ekonomi Baru yang Kreatif, Inovatif, dan Inspiratif di Era Digitalisasi untuk Percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional" pada tanggal 30-31 Agustus 2021 secara virtual.
Kegiatan ini merupakan kegiatan Flagship yang merangkum kegiatan Karya Kreatif Indonesia, Festival Kopi Nusantara, Festival Ekonomi Digital, FESYAR dan Indonesia Syariah Economy Festival.
Dalam sambutannya, Deputi Gubernur Bank Indonesia, Rosmaya Hadi, berharap kegiatan ini dapat memperkuat momentum pemulihan ekonomi nasional.
Pada triwulan Il 2021 , ekonomi nasional tumbuh postif untuk pertama kalinya sejak Pandemi merebak. Tentu, Bank Indonesia akan terus mendukung program pemulihan ekonomi melalui bauran kebijakan yang memperkuat sinergi dengan pemerintah dan otoritas lainnya.
Disampaikan juga beberapa dukungan Bl terhadap dunia ekonomi kreatif. Sejak Maret 2021 kami telah melaksanakan kegiatan Karya Kreatif Indonesia (KKI) yang melibatkan 421 pelaku ekonomi kreatif.
Kami juga telah menyusun Strategi Nasional Pengembangan UMKM serta penguatan sektor pariwisata. Kami menyingkap potensi-potensi pariwisata melalui desa wisata dan mengoptimalkan potensi ekonomi syariah.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada KPw Bl DKI Jakarta yang aktif dan bersinergi dengan Pemerintah provinsi DKI Jakarta.
Pihaknya memberikan apresiasi kepada Bank Indonesia DKI Jakarta yang selalu aktif dalam pemulihan ekonomi, pengendalian inflasi, pertumbuhan investasi hingga pengembangan digitalisasi UMKM. Penyelenggaraan JaKreatiFest dan Jakpreneur ini juga adalah bentuk sinergi yang sangat baik.
Diharapkan agenda JaKreatiFest memberikan dampak nyata terhadap ekonomi DKI Jakarta. Sebagai barometer ekonomi Indonesia, DKI Jakarta memegang peranan penting dalam pemulihan ekonomi nasional. Pertumbuhan ekonomi DKI Jakarta berhasil tumbuh 1 0,91 % pada triwulan 11-2021 (yoy).
"Momentum ini harus kita lanjutkan dan semoga kolaborasi Pemprov DKI Jakarta dengan KPw DKI Jakarta terus terjalin dengan baik," harap Gubernur Anies Baswedan.
Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Sandiaga Uno, menyebut agenda JaKreatiFest adalah bentuk dorongan terhadap ekonomi kreatif.
"Selama Pandemi pertumbuhan di sektor ekonomi kreatif dan dunia pariwisata mengalami perlambatan. Namun, tantangan ini harus dijadikan sebagai peluang untuk memperbaiki sektor parekraf dengan menghadirkan pariwisata dan ekonomi kreatif yang berkualitas dan berkelanjutan sebagaimana tujuan JaKreatiFest 2021," terangnya.
Disampaikan juga kondisi dari sektor parekraf beberapa tahun terakhir. Pada 201 9, pertumbuhan PDB Sektor Ekonomi Kreatif mencapai 5,10 persen, lalu menurun tajam menjadi 4,10% pada 2020 akibat dari Pandemi.
Meski demikian, sektor parekraf tetap mampu menyumbangkan PDB yang menunjukkan parekraf mampu bertahan dan menjadi kekuatan baru ekonomi di Indonesia. Semoga JaKreatiFest 2021 dapat semakin memajukan sektor parekraf.
Sandiaga Uno juga berharap, kegiatan ini dapat menjawab tantangan sektor parekraf DKI Jakarta. Dia meyakini, DKI Jakarta sebagai pusat perekonomian Indonesia telah memiliki basis SDM, infrastruktur, dan ekosistem yang kuat untuk mengembangkan parekraf ke arah yang lebih baik. T
Terlebih, kegiatan ini mendorong pelaku UMKM untuk memanfaatkan dunia digital dari proses hulu hingga hilir.
Selanjutnya, Menteri Koperasi dan UKM RI Teten Masduki menekankan bahwa UMKM harus bertransformasi dalam aspek digital. Aspek transformasi digital UMKM tidak terbatas menghadirkan platform digital.
Namun, juga memastikan masyarakat paham literasi digital untuk meningkatkan kualitas, kapasitas, dan dukungan terhadap akses pasar. Kegiatan ini adalah komitmen kita bersama untuk membangun UMKM sebagai pahlawan ekonomi nasional.
Pada kesempatan tersebut Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia DKI Jakarta, Onny Widjanarko menyampaikan ucapan terimakasih atas inisiatif, semangat kebersamaan dan kolaborasi dari stakeholder dalam rangka pemulihan ekonomi nasional.
Akses vaksinasi yang meningkat dan penyebaran Covid-19 yang menurun, PPKM yang mulai dilonggarkan, hingga ekonomi yang bergerak dan tumbuh positif membuat kami semakin optimis melihat pemulihan ekonomi ke depan. Kami berharap, kegiatan JaKreatiFest 2021 dapat turut mendukung kemajuan-kemajuan tersebut.
Onny juga menjelaskan beberapa rangkaian acara JaKreatiFest 2021. Pihaknya akan menggelar dua agenda yakni pre event meliputi pelatihan sertifikasi halal, coaching clinic, hingga optimalisasi penjualan digital melalui marketplace.
Adapun Main Event akan menghadirkan praktisi handal di sektor pariwisata, ekonomi kreatif, ekonomi syariah, industri kopi, film nasional, dan ekonomi kreatif Iainnya sehingga dapat memotivasi dan mengoptimalkan kinerja pelaku UMKM ke depan.
Agenda JaKreatiFest 2021 juga dihadiri oleh empat Anggota Komisi XI DPR RI, yakni Ir. Eriko Sotarduga B.P.S, Ir. H. Kamrussamad, S.T., M.Si., Masinton Pasaribu, SH dan Dr. Hj. Anis Byarwati, S.Ag., M.Si, serta Ketua Komite III DPD RI DKI Jakarta, Prof. Dr. Hj. Sylviana Murni, S.H., M.Si. yang memberikan apresiasi penyelenggaraan JaKreatiFest 2021 dan berharap program pengembangan UMKM dapat terus didorong dan ditingkatkan melalui kerjasama antar instansi terkait.
Selain rangkaian acara webinar dengan beragam thema, fashion show dan pertunjukan musik, JaKreatiFest menggandeng Tokopedia untuk memasarkan secara eksklusif produk UMKM unggulan DKI Jakarta di laman Tokopedia.
Dari data yang ada dalam 1 hari sejak dilaunching hasil penjualannya cukup tinggi. Hal ini merupakan upaya riil mendukung gerakan nasional Bangga Buatan Indonesia melalui pelatihan onboarding digital platform bagi UMKM DKI Jakarta.
Kolaborasi ini sejalan dengan upaya kedua pihak dalam mengangkat potensi UMKM Indonesia, serta mendorong pertumbuhan ekonomi digital di daerah.
Direktur Kebijakan Publik dan Hubungan Pemerintah Tokopedia, Astri Wahyuni, menyampaikan apresiasinya terhadap kolaborasi antara Tokopedia dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia DKI Jakarta.
"Kolaborasi melalui kampanye 'Jakreatifest' ini sejalan dengan komitmen Tokopedia dan para mitra strategis untuk #SelaluAdaSelaluBisa dalam membantu UMKM Iokal beradaptasi dengan pandemi melalui pemanfaatan teknologi, demi mempertahankan usaha dan menjaga ketersediaan lapangan pekerjaan," ungkap Astri.
Mengingat UMKM adalah penyokong lebih dari 60% PDB Indonesia, sinergi antar pihak terkait dalam JaKreatiFest diharapkan dapat menginspirasi dan memberikan dampak positif (making impact) kepada perekonomian.
Melalui pengembangan UMKM yang terus didorong agar mengadopsi kanal digital dalam menjalankan usahanya termasuk dalam hal sistem pembayaran, serta mendorong masyarakat untuk lebih bangga terhadap produk buatan Indonesia, diharapkan percepatan pemulihan ekonomi nasional bisa segera terwujud.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: