Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Nestle Milo Resmi Jadi Official Sponsor PON Papua 2021

        Nestle Milo Resmi Jadi Official Sponsor PON Papua 2021 Kredit Foto: Milo
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Nestle Milo mengumumkan dukungannya sebagai mitra resmi (official sponsor) di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

        Dukungan ini merupakan bagian dari komitmen Nestle Milo dalam mendukung terwujudnya generasi masa depan Indonesia yang lebih sehat, aktif, dan berkarakter tangguh.

        Business Executive Officer Beverages Business Unit PT Nestle Indonesia, Mirna Tri Handayani menyampaikan pihaknya sangat berbangga dapat memberikan dukungan dalam pelaksanaan PON XX di Papua. Nestle Milo pun mengajak masyarakat Indonesia untuk merasakan semangat pesta olahraga nasional terbesar ini melalui beragam kegiatan menarik.

        “Kami percaya olahraga adalah guru terbaik yang dapat mengajarkan nilai-nilai kehidupan seperti percaya diri, pantang menyerah, sportivitas, dan kerja sama tim. Semoga pelaksanaan PON tahun ini dapat berjalan dengan lancar walaupun dengan kondisi seperti saat ini,”Kata Mirna secara virtual pada beberapa waktu lalu.

        Sementara itu Ketua Bidang II Pengurus Besar PON XX Papua 2021 Roy Letlora, mengatakan dukungan ini diharapkan dapat memberikan energi bukan hanya bagi para atlet untuk dapat bertanding memperebutkan gelar juara tetapi juga masyarakat terutama generasi muda Indonesia untuk mencintai olahraga sebagai bagian gaya hidup sehat dan aktif.

        Dari pemerintah yang diwakili Deputi 4 Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga Chandra Bhakti mengajak masyarakat Indonesia untuk dapat tetap merasakan semangat pesta olahraga nasional ini dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

        Ia pun  percaya bahwa olahraga tidak hanya untuk menjaga kebugaran tubuh dan kesehatan maupun pencapaian prestasi olahraga, tetapi juga mengajarkan kita untuk menjadi individu yang sportif dan tertib, bahkan bisa menjadi sarana untuk mempersatukan Indonesia.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Bethriq Kindy Arrazy
        Editor: Boyke P. Siregar

        Bagikan Artikel: