Numa Skin Usung Rangkaian Perawatan Kulit Wajah yang Seimbang
Rutinitas perawatan kulit wajah sehari-hari seperti double cleansing, exfoliating, memberikan pelembap, hingga memakai tabir surya memang penting dilakukan bagi perempuan untuk menjaga kecantikan diri.
Namun pemahaman kecantikan pada perempuan tak sebatas apa yang tampak atau terlihat secara fisik, melainkan juga ada yang terpancar di dalam jiwa.
Hal itulah yang coba disampaikan oleh Numa Skin, produsen lokal yang mengadopsi filosofi Japan beauty dalam menyampaikan pesan kecantikan yang berimbang melalui berbagai produk perawatan kulit wajah yang dihadirkan untuk perempuan Indonesia.
Marketing Numa Skin Sarah Amalia, mengatakan bagi kami, kecantikan dan keindahan adalah hal relatif yang tidak memiliki standar. Kecantikan dan keindahan adalah keseimbangan, di mana tidak hanya tampak oleh mata namun juga harus mendamaikan jiwa.
Berangkat dari pemikiran ini, lahirlah Numa Skin. Numa Skin adalah local product yang terinspirasi dari nilai-nilai kecantikan dan keindahan yang didasarkan dari filosofi Japan beauty.
Mengusung slogan #NumaMiwa yang berarti 'keseimbangan', Numa Skin mendorong semua orang untuk sehat jiwa-raga. Tak hanya apa yang tampak mempesona dari luar, melainkan juga memiliki kedamaian jiwa sebagai wujud dari keseimbangan hidup.
Baru-baru ini Numa Skin mengeluarkan rangkaian masker wajah yang terdiri dari tiga jenis masker dengan kandungan dan manfaat yang berbeda-beda dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi kulit wajah perempuan Indonesia.
Menggunakan masker wajah tak hany bermanfaat memberi nutrisi pada kulit, tetapi juga sebagai “anti-stress” dan membuat perempuan lebih rileks. Maka dari itu penggunaan masker wajah merupakan hal yang tidak boleh terlewatkan dalam rutinitas perawatan kulit wajah perempuan Indonesia.
Rangkaian masker wajah dari #NumaskSeries hadir dengan tiga jenis masker, yaitu: clay mask, sleeping mask, dan infused mask. Untuk clay mask, Numa Skin menghadirkan Claryfying Honey and Camelia Clay Mask.
Masker wajah ini yang mengandung tanah liat, seperti kaolin atau bentonit. Bukan hanya untuk kulit berminyak saja, clay mask juga cocok digunakan untuk pemilik kulit wajah berjerawat karena dapat mengontrol kadar minyak di wajah penyebab jerawat.
Namun, untuk kamu yang memiliki kulit normal, kamu juga bisa mendapatkan manfaat dari penggunaan clay mask karena masker wajah yang teksturnya kental ini dapat membersihkan dan mengecilkan pori-pori sehingga kulit tampak sehat, kenyal, dan teksturnya pun lebih baik.
Selanjutnya ada sleeping mask atau overnight mask, jenis masker yang digunakan sebelum tidur dan dibiarkan menyerap semalaman. Hydrating & Relaxing Overnight Mask merupakan salah satu dari tiga produk masker terbaru dari rangkaian #NumaskSeries persembahan Numa Skin.
Masker ini mengandung empat bahan utama yang terbukti dapat mencegah penuaan dini, melembapkan, dan memberikan efek relaksasi pada wajah setelah beraktivitas seharian.
Kandungan green tea extract di dalamnya bermanfaat sebagai antioksidan untuk menangkal radikal bebas dan membantu memperbaiki tekstur kulit, yang dipadukan dengan galactomyces yang meningkatkan elastisitas.
Terakhir adalah Nourishing Flower Fusion Infused Mask, masker wajah yang mengedepankan lima bahan alami yang terinspirasi dari bahan alami skincare dari Jepang, yaitu Sakura Extract LIQ014, Rosality dan Rose Water Bulgaria, Camellia Sinensis Extract/Green Tea Extract, WhiteGen, serta Aloe Vera. Sakura Extract LIQ014, atau Cherry Blossom Flower Extract, merupakan bahan alami yang dikenal memiliki efek menenangkan pada kulit.
Dipadukan dengan aloe vera yang punya fungsi serupa, masker ini dapat meringankan rasa tidak nyaman pada kulit. Sarah juga menjelaskan bahwa di bulan Desember ini Numa Skin punya banyak promo harga spesial untuk pembelian semua varian #NumaskSeries, hanya dengan Rp 297.000 saja dari harga asli Rp 458.000. Dan untuk setiap pembelian produk Numa Skin akan mendapatkan free ice water globes. Jadi, tunggu apalagi. Lengkapi rangkaian rutinitas perawatan wajahmu dengan #NumaskSeries.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: