Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menyatakan telah mempersiapkan antisipasi kemungkinan lonjakan Covid-19 di Sumut, terutama pada varian Omicron.
Kesiapan itu yakni dalam ketersedian tempat tidur ( BOR) di Rumah Sakit, obat-obatan serta oksigen. Hal ini disampaikan Edy Rahmayadi saat mengikuti rapat secara virtual tentang perkembangan kasus Covid-19 dan evaluasi PPKM di luar Jawa-Bali bersama Menko PerekonomianI Airlangga Hartato, Gubernur dan Walikota di luar Jawa-Bali, serta Kementerian terkait.
"Kita telah menyiapkan antisipasi lonjakan ini, yakni pada ketersedian BOR di RS dan lainnya. Pastinya kami akan melakukan yang terbaik dengan lonjakan terus terjadi sampai saat ini," ucap Edy.
Baca Juga: Kasus Covid Kembali Meningkat, KUA Diminta Lagi Perketat Prokes
Terpisah Menko Perekonomian RI Airlangga Hartato kesempatan itu memerintahkan Pemerintah Daerah (Pemda) terutama di 10 provinsi di luar Jawa dan Bali untuk menyiapkan antisipsi lonjakan kasus Covid-19 terutama varian Omicron, di antaranya Kota Medan yang mengalami lonjakan secara siginifikan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar
Tag Terkait: