Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kandaskan Indonesia, Tim Putri Cina Melaju ke Semifinal Piala Uber

        Kandaskan Indonesia, Tim Putri Cina Melaju ke Semifinal Piala Uber Kredit Foto: PBSI Offcial
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Tim bulu tangkis putri Cina maju ke babak semifinal Piala Uber 2022. Tiket semifinal itu diraih denga mengalahkan tim Indonesia 3-0 pada perempat final pada Kamis (12/5)

        Bertanding di Impact Arena, Bangkok, keberhasilan Cina ditentukan oleh tunggal ketiga yaitu He Bing Jao. Dia berhasil mengalahkan Bilqis Prasista dalam pertarungan tiga set 19-21,21-18, 21-7.

        Sebelumnya skuad Merah Putih sudah tertinggal dua 0-2. Partai pembuka Komang Ayu Cahya Dewi menyerah dari Chen Yufei 12-21, 11-21. Indonesia kembali tertinggal setelah ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma-Amalia Cahaya menyerah dari pasangan Chen Qing Chen/Jia Yifan 19-21,16-21.

        “Hari ini saya bisa bermain baik dan maksimal. Seluruh kemampuan yang dimiliki, sudah bisa dikeluarkan semua. Cuma, sayang kita belum berhasil menyumbangkan angka untuk Indonesia," kata Febriana.

        Baca Juga: Lawan Cina di Perempat Final, Ini Formasi Tim Uber Indonesia

        "Lawan memang kuat. Mereka bermain rapi. Sebagai peraih medali perak Olimpiade, permainan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan memang solid," Ujarnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Boyke P. Siregar

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: