Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Dari Buntung Jadi Untung, Ramayana Kasih Rezeki Nomplok Buat Para Pemegang Saham!

        Dari Buntung Jadi Untung, Ramayana Kasih Rezeki Nomplok Buat Para Pemegang Saham! Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kabar gembira bagi pemegang saham PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS). Setelah berhasil meraih keuntungan pada tahun 2021, Ramayana akan membagikan dividen tunai hingga 110% dari laba bersih. Porsi tersebut diambil dari 100% laba bersih tahun 2021 dan sisanya diambil dari laba ditahan perusahaan.

        Manajemen menyebutkan, total dividen yang akan dibagikan ke pemegang saham mencapai Rp188,23 miliar atau sebesar Rp30 per saham. Sejumlah Rp170,57 miliar merupakan laba bersih tahun 2021 dan Rp17,66 miliar sisanya merupakan laba ditahan perusahaan.  

        Baca Juga: Laba Bersih RS Bunda Anjlok Drastis, Lebih dari Setengah Keuntungan Terpangkas!

        "Ramayana menyampaikan rencana pembagian Dividen Tunai untuk periode tahun buku 2021 sesuai dengan hasil RUPS Tahunan tanggal 20 Mei 2022," pungkas manajemen pada Rabu, 25 Mei 2022.

        Dividen tersebut akan dibagikan kepada pemegang saham yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham Ramayana hingga 3 Juni 2022.  Berikut ini adalah jadwal lengkap pembagian dividen Ramayana tahun buku 2021. 

        - Cum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 31 Mei 2022

        - Ex dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 2 Juni 2022

        - Cum dividen di pasar tunai pada 3 Juni 2022

        - Ex dividen di pasar tunai pada 6 Juni 2022

        - Recording date pada 3 Juni 2022

        - Pembayaran dividen pada 23 Juni 2022

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: