Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Perusahaan TV Milik Agus Lasmono Siap Perluas Segmentasi Pasar dan Kembangkan Platform Digital

        Perusahaan TV Milik Agus Lasmono Siap Perluas Segmentasi Pasar dan Kembangkan Platform Digital Kredit Foto: Ist
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Induk usaha media penyiaran NET milik Agus Lasmono Sudwikatmono, PT Net Visi Media Tbk (NETV) siap merealisasikan strategi  usahanya melalui perluasan segmentasi media penyiaran, pengembangan konten kreatif dan talent management, serta inovasi platform digitalnya.  

        Menurut CEO NETV, Deddy Haryanto, strategi  tersebut menjadi kunci penting NETV menangkap peluang baru  beradaptasi dalam dinamika perkembangan pada setiap lini usahanya. Pasalnya, NETV berkomitmen terus menghadirkan ragam konten kreatif  yang  berkualitas, menghibur, edukatif dan menginspirasi melalui berbagai platform medianya, baik televisi dan platform digital.  

        “Dalam setiap usaha, disrupsi dan perubahan merupakan sebuah keniscayaan. Setiap usaha perlu membangun kemampuan beradaptasi terhadap perubahan, karena setiap perubahan pastinya juga membuka peluang dan kesempatan baru. NETV melalui anak usahanya  siap mengembangkan inovasi guna beradaptasi dan memanfaatkan peluang untuk terus tumbuh ke depan,” jelas Deddy Haryanto, usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan, di Jakarta, Jumat (8/7/2022). 

        Baca Juga: Keuangan Net TV Berdarah-darah, Kerugian Bengkak Dua Kali Lipat!

        Di tahun 2021, kinerja NETV mencatatkan pertumbuhan dengan total pendapatan sebesar Rp 490,20 Miliar meningkat 9,79% atau setara Rp 43,71 miliar dari total pendapatan tahun 2020 sebesar Rp446,49 miliar. Di sisi pengelolaan biaya, Perseroan berhasil melakukan efisiensi beban usaha mencapai 34,63% dibandingkan tahun sebelumnya.

        Sementara itu di akhir tahun 2021, Perseroan dapat memperbaiki kinerja dengan mengurangi nilai rugi netto periode berjalan sebesar Rp 171,51 miliar mengalami perbaikan sebesar 72,16% dari tahun 2020 yang mencatat rugi bersih sebesar Rp 616,06 miliar. Dari sisi pencapaian  EBITDA, Perseroan mencatat perbaikan dari sebelumnya nilai EBITDA di tahun 2020 sebesar negatif Rp. 58 miliar menjadi EBITDA positif sebesar Rp. 4 miliar di tahun 2021. 

        Pandemi Covid-19 dan disrupsi  teknologi media, serta perubahan  iklim  industri penyiaran turut menghadirkan tantangan baru yang menuntut kemampuan Perseroan beradaptasi secara lincah.  Adaptasi di lini penyiaran televisi dilakukan dengan melebarkan segmen pemirsa melalui strategi programming timebelt yang terfokus.

        Sedangkan, adaptasi pada lini usaha media digital dilakukan dengan mengembangkan berbagai konten eksklusif digital yang seluruhnya dilakukan secara terintegrasi. Seluruh upaya adaptasi ini membuka berbagai peluang baru untuk bertumbuh. 

        Baca Juga: Kominfo Terus Lakukan Survei Kesiapan Masyarakat dalam Beralih ke TV Digital

        Di balik tantangan tersebut, lanjut Deddy, potensi bisnis media di Indonesia sesungguhnya memberikan peluang besar Perseroan untuk tumbuh positif.  Dengan jumlah penduduk usia produktif  15-65 tahun yang mencapai 177 juta orang  atau 68% dari total penduduk, serta potensi pertumbuhan ekonomi yang  diharapkan terus membaik pasca pandemi, peluang kebutuhan layanan media bagi masyarakat sangat menjanjikan.

        Dalam hal ini, media penyiaran televisi menurut data Nielsen merupakan media pilihan utama  pengiklan mengingat tingkat penetrasi televisi mencapai 96,7% dari seluruh rumah tangga di Indonesia. Porsi belanja iklan di televisi pada tahun 2021 mencapai 78,2% dari total pengeluaran biaya iklan di Indonesia.

        Di luar media penyiaran televisi, perkembangan dalam media digital juga menawarkan potensi pertumbuhan baru bagi Perseroan. Selama masa pandemi, data Nielsen menunjukkan peningkatan konsumsi konten informasi dan hiburan melalui media digital. 

        NETV melalui entitas anak usahanya melaksanakan langkah-langkah strategis mengadaptasi perubahan dan membuka peluang baru pertumbuhan. PT Net Mediatama Televisi (NET) misalnya, menerapkan strategi perluasan pasar dengan menargetkan pertumbuhan dari berbagai segmen pemirsa, termasuk segmen pemirsa muda,  pemirsa wanita dan pemirsa keluarga. 

        NET juga melakukan pengembangan dalam aspek programming dan variasi  konten agar sejalan dengan kebutuhan perluasan segmentasi kepemirsaannya tersebut.

        “Usaha media penyiaran televisi sangat menjanjikan didukung oleh fundamental yang positif berdasarkan penetrasi jangkauan ke masyarakat yang sangat luas, serta potensi monetisasi yang telah teruji” jelas Deddy Haryanto.

        Baca Juga: Luncurkan OTT NET Verse, NETV Perkenalkan Konten Kreatif Platform Metaverse

        Begitu juga dengan PT Net Media Digital (NMD) yang melakukan inovasi dengan menghadirkan konten-konten baru yang hadir secara eksklusif melalui platform digital.  Media digital memiliki  potensi pengembangan jangka panjang yang sangat positif sejalan dengan makin tingginya penetrasi dan adaptasi teknologi digital di masyarakat.

        Untuk itu, NMD akan terus mengembangkan berbagai konten eksklusif untuk media digital serta mengembangkan platform aplikasi video OTT NET Verse sebagai platform terbaru untuk pemirsanya di ranah digital. 

        Selain melalui media televisi dan media digital, NETV juga akan membangun Kerjasama strategis untuk dapat terus mengembangkan potensi dari seluruh Intellectual Property (IP) dari berbagai variasi genre konten informasi dan hiburan yang kini dimiliki Perseroan.

        Berbagai upaya ini akan dilakukan dengan membangun kapabilitas internal lebih baik lagi, serta melalui kolaborasi strategis dengan berbagai pihak untuk mendukung usaha Perseroan dalam mengadaptasi perubahan dan membuka peluang baru pertumbuhan,” pungkas Deddy Haryanto.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: