Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ganjar Pranowo Berbagi Pesan Penting Lewat Pohon Kepel yang Ditanam di IKN

        Ganjar Pranowo Berbagi Pesan Penting Lewat Pohon Kepel yang Ditanam di IKN Kredit Foto: Twitter/Ganjar Pranowo
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo mengunggah foto pohon Kepel yang ditanam di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

        Dalam unggahannya, Ganjar Pranowo menyebutkan bahwa buah dari pohon itu nikmat. Ia juga menjelaskan lambang dari buah tersebut apa.

        "Selain buahnya yg nikmat, Pohon Kepel jadi perlambang tekad untuk kerja keras. Bahkan simbah buyut juga menjabarkan, Pohon Kepel menyimpan spirit persatuan yang kuat. Kemarin ada kawan yang berkunjung ke titik nol Ibukota Nusantara lalu ngirim foto Pohon Kepel yg saya tanam. Alhamdulillah tumbuh subur. Semoga pembangunan Ibukota Nusantara jadi titik tolak kemajuan dan kemakmuran negara kita," jelasnya.

        Tumbuhan kepel atau burahol adalah pohon penghasil buah hidangan meja yang menjadi flora identitas Daerah Istimewa Yogyakarta. 

        Ganjar berkata buah tersebut digemari puteri kraton-kraton di Jawa, karena dipercaya menyebabkan keringat beraroma wangi dan membuat air seni tidak berbau tajam.

        Warganet yang melihat unggahan itu lantas ramai memberikan tanggapan. 

        Banyak dari mereka yang menuturkan kekagumannya kepada orang nomor satu di Jateng itu.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: