Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Polda Sumut Berhasil Gagalkan 91 PMI Ilegal Tujuan Malaysia

        Polda Sumut Berhasil Gagalkan 91 PMI Ilegal Tujuan Malaysia Kredit Foto: Antara/Teguh Prihatna
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Ditpolairud Polda Sumut berhasil menggagalkan upaya penyelundupan 91 orang calon pekerja migran Indonesia (PMI) tanpa dokumen keimigrasian atau ilegal dari wilayah perairan Asahan, Sumut.

        Rencananya sebanyak 91 PMI ilegal dari berbagai daerah itu akan berlayar menggunakan kapal laut menuju Malaysia. Selain itu diamankan juga seorang nahkoda dari tiga orang anak buah kapal (ABK).

        "Iya benar ada diamankan totalnya 91 orang. Kita hanya membantu pengamanannya sebab yang melakukan operasi ini Ditpolairud Polda Sumut l," terang Kasatpolair Polres Tanjungbalai, AKP TP Sianturi, Selasa (26/07/22).

        Seluruh calon PMI tersebut diamankan di aula Polres Tanjungbalai. Polisi masih melakukan pendataan identitas mereka seluruhnya. Sementara tekong kapal dan ABK telah ditahan dan masih melakukan pemeriksaan intensif.

        Petugas kepolisian sampai saat ini kata Sianturi belum memberikan informasi lebih lanjut asal daerah para calon PMI yang diamankan dari kapal nelayan tersebut."Karena ini ditangani Polda kami hanya membantu pengamanan saja," jelas Sianturi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Boyke P. Siregar

        Bagikan Artikel: