Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Komnas HAM Sebut Brigadir J Masih Hidup saat Tiba di Rumah Ferdy Sambo

        Komnas HAM Sebut Brigadir J Masih Hidup saat Tiba di Rumah Ferdy Sambo Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Tewasnya Yosua Hutabarat alias Brigadir J di insiden berdarah Rumah Ferdy Sambo masih terus menjadi sorotan publik. Spekulasi bahkan menyebar dengan menyebut Brigadir J tewas dalam perjalnan antara Magelang-Jakarta.

        Mengenai hal ini, Komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Choirul Anam menyatakan, Brigadir J masih hidup saat tiba di rumah dinas Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo di Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

        Hal itu disimpulkan setelah Komnas HAM diperlihatkan oleh tim siber dan digital forensik Mabes Polri sebanyak 20 rekaman CCTV dari 27 titik, termasuk di Magelang, Duren Tiga, dan Kramat Jati.

        "Di area Duren Tiga ada Irjen Sambo, ada rombongan dari Magelang, Irjen Sambo duluan. Beberapa saat kemudian ada Ibu Putri, ada Yosua, masih hidup, ada rombongan yang lain yang semua dalam kondisi hidup dan sehat," kata Anam saat konferensi pers, Jakarta, Rabu (27/7/2022). 

        Baca Juga: Panjang Dah Nih Urusan... Kuasa Hukum Istri Ferdy Sambo Sebut Brigadir J Tak Pantas Dimakamkan Secara Kedinasan

        Anam kembali menegaskan, Brigadir J masih hidup saat tiba di Duren Tiga setelah melakukan perjalanan dari Magelang.

        "Jadi dari 20 sekian video dari 27 titik kami tadi lihat semuanya. Saya ulangi lagi, kami lihat semuanya dari Magelang sampai Duren Tiga, termasuk juga video sampai Kramat Jati. Kalau cerita Magelang sampai Duren Tiga, salah satu yang paling penting yang kami lihat almarhum Joshua masih hidup," tegas Anam.

        Sebagaimana diketahui, jenazah Brigadir J telah diautopsi ulang pada Rabu (27/7/2022) siang. Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengatakan, hasil autopsi itu nantinya akan disampaikan ke publik.

        Baca Juga: Jika Tidak Ada Unsur Pelecehan di Insiden Berdarah Rumah Ferdy Sambo, Refly Harun Sebut Dua Kelompok Ini Harus Bertanggung Jawab, Siap-siap!

        "Hari ini akan telah dilaksanakan autopsi ulang dan tentunya juga pada saatnya akan disampaikan ke publik,” tegasnya.

        Brigadir J disebut tewas dalam baku tembak dengan rekannya sesama polisi, Bharada E, di rumah dinas Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo di Duren Tiga, Jakarta, pada Jumat, 8 Juli 2022. Namun peristwa tersebut baru diungkap ke publik tiga hari setelah kejadian.

        Kejanggalan lainnya, baku tembak terjadi karena Brigadir J diduga melakukan pelecehan dan menodongkan pistol ke istri Sambo, Putri Candrawathi. Padahal, Brigadir J diketahui merupakan ajudan Kadiv Propam yang bertugas menjadi sopir Putri Candrawathi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Bayu Muhardianto

        Bagikan Artikel: