Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Waketum Nasdem Sebut Koalisi Perubahan Bakal Deklarasi dalam Waktu Dekat, Posisi Anies Baswedan Bakal Aman Sentosa

        Waketum Nasdem Sebut Koalisi Perubahan Bakal Deklarasi dalam Waktu Dekat, Posisi Anies Baswedan Bakal Aman Sentosa Kredit Foto: Nasdem
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai NasDem, Ahmad Ali mengatakan Koalisi perubahan yang terdiri dari Partai NasDem, Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dikabarkan bakal deklarasi dalam waktu dekat ini.

        Otomatis, jika ini terjadi maka posisi Anies Baswedan dipastikan akan aman jelang Pilpres 2024.

        "Bisa jadi Januari bisa jadi Februari. Tapi yang saya pastikan waktu dekat ini sudah akan dideklarasikan," ujar Ali di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Minggu (8/1/2023).

        Baca Juga: Terpojok dalam Isu Reshuffle, NasDem Ungkit Jasa Jadikan Jokowi RI 1: Presiden Tidak Ujug-ujug Jadi Presiden!

        Ali mengaku, isu kemungkinan koalisi perubahan akan mendeklarasi sudah begitu lama. Namun kali ini dia dapat memastikan, ketiga partai tersebut kompak dalam penjajakan koalisi.

        "Jadi diskusi tentang koalisi perubahan NasDem, PKS dan Demokrat itu udah bergulir sejak setahun yang lalu ya. Insya Allah kalau saya katakan makin kesini makin-makin sama sikap politiknya," jelasnya. 

        Sementara disamping itu, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tidak menjawab pasti kapan waktu deklarasi. Dia hanya meminta doa untuk kelancaran deklarasi koalisi perubahan bersama NasDem dan PKS.

        Baca Juga: Lebih Pilih Ganjar Dibanding Anies, Orang Nasdem Dikabarkan Dekat dengan PDIP

        "Insya Allah. Saya hanya mohon doanya saja, kami sekali lagi hanya ingin berikhtiar dan saya berharap sekali, kita semua berharap, selalu ada jalan bagi alternatif, jangan baku atur di negeri kita," pungkas AHY.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

        Bagikan Artikel: