PT Allo Bank Indonesia Tbk (BBHI) dikabarkan telah memperoleh dana sebesar Rp4,8 triliun dari penambahan modal melalui right issue dengan tanggal efektif 26 Januari 2022. Berdasarkan laporan keuangan yang dirilis secara resmi, perusahaan Chairul Tanjung tersebut mengalokasikan pendanaan paling besar untuk kegiatan kredit, yaitu senilai Rp4,08 triliun.
Direktur Allo Bank, Ganda Raharja Rusli, mengemukakan bahwa penyaluran dana yang diterima, selain diprioritaskan untuk kepentingan kredit, juga dipakai untuk meningkatkan kualitas infrastruktur IT dan pengembangan operasional.
“Kami mengalokasikan 85% untuk keperluan kredit, 10% untuk keperluan infrastruktur IT, dan 5% untuk keperluan pengembangan operasional,” terang Ganda dalam keterangan resmi, Jakarta, Senin, 16 Januari 2023.
Baca Juga: Tambah Koleksi, Pemilik Bank Panin Borong Saham Allo Bank Hingga 55.000 Lembar
Setelah digunakan untuk beberapa kepentingan yang mencakup Rp4,08 triliun untuk kredit, Rp161,30 miliar untuk infrastruktur IT, dan Rp198,30 miliar untuk pengembangan operasional, ternyata masih ada sisa Rp360,45 miliar. Sayangnya, pengalokasian sisa dana tersebut tidak dijelaskan di laporan keuangan.
Sebagai informasi tambahan, Chairul Tanjung selaku pemilik Allo Bank didapuk menjadi orang terkaya di Indonesia nomor enam menurut majalah Forbes. Melansir dari situs resmi majalah tersebut, Chairul Tanjung mempunyai kekayaan US$5,1 miliar atau kira-kira setara dengan Rp75 triliun.
Baca Juga: Chairul Tanjung: Jangan Takut Gagal, Gagal Itu Sahabat Baik Saya
Kekayaan tersebut diperoleh berkat kesuksesan CT Corp, retail Transmart, dan meroketnya saham Allo Bank pada tahun 2021 karena bank digital dan segala perkembangannya tengah diminati oleh penduduk tanah air. Per 16 Januari 2023, saham Allo Bank terpantau menghijau ke level Rp1.670 dengan persentase kenaikan sebesar 0,91% atau setara dengan penambahan 15 poin.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Yohanna Valerie Immanuella
Editor: Yohanna Valerie Immanuella
Tag Terkait: