Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Meski Sudah Dilarang KPU, Anies Baswedan Tetap Safari Politik ke NTB

        Meski Sudah Dilarang KPU, Anies Baswedan Tetap Safari Politik ke NTB Kredit Foto: Antara/Fakhri Hermansyah
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Anies Baswedan direncanakan melakukan safari politik ke NTB selama tiga hari, Senin hingga Rabu, 30 Januari-1 Februari 2023. 

        Anies akan menyambangi sejumlah titik di provinsi yang menjadi lumbung suara Prabowo Subianto di Pilpres 2019 lalu ini. 

        Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Willy Aditya mengatakan, target pertama Anies selama di NTB adalah untuk mendengar keluhan warga.

        Baca Juga: Dapat Pengakuan dari Denny Indrayana, Mahfud MD Tegaskan: Saya Tidak Dukung Anies Baswedan!

        "Kedua adalah bagaimana membangun kolaborasi. Ini kan zaman kolaborasi antara partai dengan relawan," kata Willy.

        Willy menyampaikan sangat penting untuk Anies dapat bersilaturahmi dengan sejumlah pihak. Agenda pertama, Anies melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren (Ponpes) Yayasan At Thohiriyah Al Fadiliyah di Desa Bodak, Kecamatan Praya, Lombok Tengah. 

        Anies langsung disambut teriakan 'presiden' begitu tiba di pondok yang sering disebut Yatofa itu.

        "Tentu ini menjadi pilar penting bagi NasDem dan Pak Anies untuk bisa bersilaturahmi, berdialog dengan para ulama, para santri, dan masyarakat di Lombok Tengah. Habis ini kami akan bergeser ke Lombok Timur. Di Lombok Timur nanti ada beberapa agenda, ada ke pertanian dan yang menjadi agenda puncak ialah pelantikan DPRt se-Pulau Lombok," ujar Willy.

        Agenda Anies berlanjut ke beberapa titik lain di NTB yakni Lombok Barat dan Mataram.

        "Setelah itu, malam kami akan geser ke Lombok Barat untuk kemudian ada silaturahmi bersama para tokoh masyarakat dan para ulama. Malam nanti di Kota Mataram di Hotel Santika kita akan ada pertemuan dengan para relawan dan koalisi perubahan," kata Willy.

        Baca Juga: Sandiaga Uno Mulai Bernyanyi Soal Klaim Janji Masa Lalu, Prabowo dan Gerindra Nggak Ikhlas Anies Baswedan Nyapres di 2024?

        Di Sumbawa, Anies antara lain akan menjalani beberapa acara. Selain acara Partai NasDem, mantan gubernur Jakarta itu akan melakukan pertemuan dengan tokoh-tokoh nasional di pondok pesantren yang diasuh oleh mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Din Syamsudin.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

        Bagikan Artikel: